Suara.com - Belakangan, tidak sedikit warganet yang membagikan proses transformasi penampilan sebelum dan sesudah menggunakan makeup di media sosial.
Meski begitu, wanita ini malah dibuat sakit hati saat membagikan transformasi penampilan dirinya. Penyebabnya, ia diejek mirip karakter Mr. Bean.
Melansir LADBible, wanita bernama Fabiola Baglieri tersebut berasal dari Italia. Ia viral setelah membagikan video transformasi dengan makeup.
Pada videonya yang viral, Fabiola sengaja menggunakan makeup untuk membuat penampilannya terlihat kurang terurus. Namun, ia mendapat banyak kmentar negatif.
Baca Juga: Jeritan Hati Istri: Gagal Makan Bareng Suami, Perempuan Ini Marah dan Buang Masakan
Lewat kolom komentar, wanita 18 tahun tersebut diejek punya wajah mirip pemeran Mr Bean, yaitu Rowan Atkinson.
Awalnya, deretan komentar negatif tersebut membuat Fabiola sakit hati. Namun, wanita ini sekarang mencoba melihat sisi positif yang ada.
"Segera setelah video itu, orang-orang sadar bahwa makeup pertama membuatku terlihat seperti versi wanita Mr Bean," ungkapnya.
"Awalnya aku tidak menerima itu dengan baik karena aku menganggapnya menyinggungku, tapi setelah beberapa bulan berlalu, aku sadar itu salah satu kekuatanku."
Menurut Fabiola, ia tidak ingat mendapat komentar positif setelah video tersebut viral. Namun, ia berterima kasih karena masih ada yang mendukungnya hingga sekarang.
Baca Juga: Indra Penciuman Hilang, Cewek Ini Joget TikTok di Tempat Pembuangan Sampah
"Di awal, tidak mudah melihat komentar tersebut, aku merasa hidup di dunia lain, di mana seseorang bisa menjelekkan yang lain hanya karena berada di balik layar," tambah Fabiola.
Video Fabiola yang dianggap mirip Mr Bean tersebut diunggah pada bulan Maret silam.
Meski begitu, kini Fabiola tak lagi malu menunjukkan penampilan mirip Mr. Bean. Selain itu, wanita 18 tahun ini sering mengunggah video transformasi mirip Kendall Jenner.
"Seiring berjalannya waktu, aku sudah belajar jika orang-orang seperti itu ada dan akan terus ada. Hal terpenting adalah memperhatikan dirimu sendiri, menyadari siapa kau, tanpa perlu meminta konfirmasi orang lain."
"Sejak saat itulah, semua komentar negatif tidak lagi terasa ada untukku," tambah Fabiola soal caranya mengatasi komentar jahat.
Fabiola juga mendapat banyak dukungan dari para pengikutnya. Tak sedikit video transformasi makeup Fabiola yang sudah ditonton jutaan kali.
"Satu-satunya hal yang penting adalah bagaimana aku merasa soal diriku sendiri, dan apa yang orang lain rasakan tidak penting."
"Jadi jika seseorang ingin melakukan hal yang berisiko tapi takut dengan perkataan orang lain, lakukan saja. Abaikan yang lain dan ketahui cara mentransformasi kelemahanmu menjadi kekuatan," tutupnya.