Jeritan Hati Istri: Gagal Makan Bareng Suami, Perempuan Ini Marah dan Buang Masakan

Jum'at, 27 Agustus 2021 | 12:44 WIB
Jeritan Hati Istri: Gagal Makan Bareng Suami, Perempuan Ini Marah dan Buang Masakan
Ilustrasi: perempuan bersedih. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Makan bersama suami memang menjadi momen spesial bagi banyak istri. Itulah sebabnya, tak sedikit istri inisiatif memasak hidangan spesial, sambil menunggu suaminya pulang dari bekerja.

Hal ini juga yang dilakukan seorang istri dan membagikan kisahnya di TikTok. Sayangnya, impian untuk makan bersama suami harus pupus setelah lelaki yang menikahinya itu mengatakan jika dirinya akan makan di luar bersama teman-temannya.

Merasa kecewa dan sedih, perempuan itu mengaku memilih membuang semua makanan yang telah ia masak, mulai dari nasi goreng, lauk hingga sayurnya. Hal tersebut dibagikan oleh akun @rere.ve.

"Maaf ya Allah bukan aku niat buang rejeki tapi sakit rasa hati ini saat susah-susah buatin makanan buat suami, malah dia lebih milih makan di luar sama teman-temannya," tulisnya dalam keterangan video.

Baca Juga: Acara Lamaran Jadi Tegang Gara-Gara Jokes Bapak-Bapak, Keluarga Kaget

Istri buang masakan karena sakit hati pada suami - (TikTok/@rere.ve)
Istri buang masakan karena sakit hati pada suami - (TikTok/@rere.ve)

Tak perlu waktu lama, video yang diunggah kemarin, Kamis (26/8/2021) ini langsung mendapatkan perhatian dari warganet. Sampai saat ini, video tersebut telah dilihat hingga 1,3 juta kali dengan berbagai komentar.

"Saya ngerti kok di posisinya mba. Saya juga rasain. Tapi kasih ke orang di jalan aja mbak, lebih bermanfaat ketimbang dibuang. Di luar sana masi ada orang yang kelaparan," ungkap @bocxxxxok.

"Nangis aku liatnya, aku aja bingung besok mo masak apa," tulis @novxx_xxko.

"Biar terhibur say, makan bareng aja sama tetangga daripada dibuang," ungkap @nurxxxxi2.

Baca Juga: Video Viral Cewek Pamer Transformasi Glow Up, Warganet: Buaya Keluar!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI