Suara.com - Balenciaga selalu mencoba menghadirkan koleksi yang mengejutkan. Setelah hoodie compang-camping, sekarang merek fesyen mewah ini menyuguhkan sweater dengan model yang tak kalah kacau.
Melansir Oddity Central, Kamis (26/8/2021), sweater itu diberi nama Destroyed Crewneck (sweater yang hancur). Produk ini dirancang seperti baju yang rusak akibat gigitan tikus.
Balenciaga mengatakan di situs webnya bahwa sweater 'rusak' itu dibuat di Italia dengan memakai 100 persen wol dan hadir dalam ukuran yang pas.
Sekilas sweater itu jauh dari kesan mewah dan mahal. Satu-satunya hal yang mewakili fesyen mewah dari sweater 'rusak' ini adalah harganya yang mencapai USD 1.450 atau nyaris Rp21 juta.
Sweater itu tentu saja menarik banyak komentar di media sosial. Banyak warganet yang menuliskan lelucon untuk menanggapi koleksi merek fesyen asal Spanyol ini.

"Anda tidak bisa membodohi saya: mereka telah menemukan ini setelah 500 tahun," komentar warganet.
"Bayar Rp21 juta untuk terlihat miskin," celetuk yang lain.
"Hai Balenciaga. Bisakah Anda membeli jumper yang belum selesai ini seharga Rp21 juta? Saya benar-benar menginginkannya," kata warganet lain menyertakan foto jumper buatannya.
"Aneh dan memalukan," komentar yang lain.
Baca Juga: Harganya Tembus Rp9 Juta, Kaos Agnez Mo Malah Dibilang Mirip Baju Partai

Selain sweater ini, Balenciaga juga menjual kaos dengan tampilan yang 'hancur'. Tentu saja produk fesyen yang satu ini dijual dengan harga yang tak kalah mahal, yakni USD 750 (sekitar Rp10,8 juta).