7 Manfaat Jeruk Nipis dengan Khasiat yang Ampuh Bagi Kesehatan

Arendya Nariswari Suara.Com
Senin, 23 Agustus 2021 | 10:41 WIB
7 Manfaat Jeruk Nipis dengan Khasiat yang Ampuh Bagi Kesehatan
Manfaat jeruk nipis mengatasi bau badan
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jeruk nipis atau limau atau lime adalah salah satu jenis buah jeruk yang memiliki rasa asam, berbentuk bulat, dan berwarna hijau cerah. Buah ini dikenal sebagai pembangkit tenaga dan nutrisi, tinggi vitamin C, kaya antioksidan, dan lainnya. Dengan karakter asamnya yang khas ternyata khasiatnya ampuh bagi kesehatan dan penurunan berat badan. Melansir situs Healthline, Minggu (22/8/2021), simak manfaat jeruk nipis bagi kesehatan berikut ini.

Kandungan Buah Jeruk Nipis

Ada banyak jenis jeruk nipis, mulai dari jeruk nipis kunci (Citrus aurantifolia), jeruk nipis Persia (Citrus latifolia), dan jeruk nipis gurun (Citrus glauca), dan jeruk purut (Citrus hystrix). Masing-masing memiliki karakter yang unik, misalnya jeruk nipis kunci lebih asam dan lebih kecil dibanding jenis Persia.

Jeruk nipis kaya akan vitamin C, menyediakan lebih dari 20% kebutuhan harian Anda. Lime juga mengandung kalori rendah (20 cal), zat besi, kalsium, vitamin B6, thiamin, kalium, dan banyak lagi.

Baca Juga: Mengenal Bone Broth, Kaldu Kaya Nutrisi yang Jadi Tren Hidup Sehat di Dunia

Dengan kandungan yang sarat akan nutrisi, buah asam ini bermanfaat meningkatkan imunitas tubuh, mengurangi faktor risiko penyakit jantung, mencegah batu ginjal, membantu penyerapan zat besi, dan meningkatkan kesehatan kulit.

Manfaat Buah Jeruk Nipis untuk Kesehatan

1. Sumber Antioksidan Terbaik

Jeruk nipis mengandung antioksidan tinggi yang terdiri dari flavonoid, limonoid, kaempferol, quercetin, dan asam askorbat.

Antioksidan adalah senyawa penting untuk mempertahankan sel tubuh melawan radikal bebas. Radikal bebas yang merusak sel tubuh dikaitkan dengan kondisi kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, dan kanker.

Baca Juga: Orangtua, Yuk Penuhi Hak Nutrisi dan Pendidikan Anak dengan Cara Ini!

2. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Jeruk nipis mengandung vitamin C yang tinggi, yaitu nutrisi yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dalam penelitian, vitamin C membantu meningkatkan produksi sel darah putih sebagai pelindung tubuh dari infeksi dan penyakit.

Vitamin C juga penting untuk menyembuhkan luka, mengurangi peradangan, dan merangsang produksi kolagen. Kolagen menjadi protein penting untuk memperbaiki luka.

Antioksidannya yang tinggi juga membantu memperkuat kekebalan tubuh dengan mempertahankan sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Jeruk Nipis, Tanaman Obat yang Bisa Ditanam di Rumah. (Shutterstock)
Jeruk Nipis, Tanaman Obat yang Bisa Ditanam di Rumah. (Shutterstock)

3. Menghasilkan Kulit yang Sehat

Manfaat jeruk nipis bagus untuk kesehatan kulit karena memiliki kandungan vitamin C yang tinggi untuk memproduksi kolagen. Kandungan protein untuk menghasilkan kulit kencang dan kenyal.

Vitamin C dan antioksidan yang tinggi juga diteliti mampu mencegah kulit dari penuaan dini. Konsumsi rutin akan mencegah penuaan dini seperti kerutan, garis-garis halus, flek hitam, dan kulit mengendur.

4. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Penyakit jantng menjadi penyebab utama kematian di dunia. Penelitian menunjukkan bahwa jeruk nipis dapat mengurangi beberapa faktor risiko penyakit jantung.

Pertama, kandungan vitamin C di dalam buah ini membantu menurunkan tekanan darah tinggi yang menjadi faktor risiko utama penyakit jantung. Vitamin C juga melindungi penumpukan plak di arteria tau disebut aterosklerosis.

5. Mencegah Batu Ginjal

Manfaat jeruk nipis yang menakjubkan adalah mencegah penyakit batu ginjal. Jeruk nipis mengandung asam sitrat yang tinggi dan mampu mengikat mineral pembentik batu dalam urin.

6. Meningkatkan Penyerapan Zat Besi

Zat besi merupakan nutrisi penting yang diperlukan untuk membuat sel darah merah dan mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Kadar zat besi dalam darah yang rendah dapat menyebabkan anemia defisiensi besi.

Tanda-tanda anemia defisiensi besi seperti kelelahan, kesulitan bernapas saat olahraga, pucat, serta kulit dan rambut kering.

Jeruk nipis dengan vitamin C yang tinggi dapat membantu mencegah anemia defisiensi besi dengan meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan nabati.

7. Menurunkan Risiko Kanker Tertentu

Kanker adalah penyakit yang ditandai dengan pertumbuhan sel yang tidak normal. Jeruk nipis memiliki senyawa yang dikaitkan dengan menurunkan risiko kanker tertentu.

Flavonoid, yang bertindak sebagai antioksidan, dapat membantu menghentikan ekspresi gen yang mendorong perkembangan kanker. Seperti menekan pertumbuhan atau penyebaran sel kanker usus besar, tenggorokan, pancreas, payudara, sumsum tulang, limfoma, dan sel kanker lainya.

Efek samping jeruk nipis: umumnya buah satu ini dalam jumlah wajar, aman untuk dimakan, diminum, dan disentuh. Namun bagi beberapa orang mungkin memiliki reaksi buruk saat mengonsumsinya atau mengoleskannya ke kulit.

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI