Wanita ini lantas meminta maaf karena sudah bersikap tidak jujur seputar pacar. Pengakuan itu pun sukses membuat pria ini kecewa.
"Kenapa nggak bilang dek kalau udah punya pacar. Selama ini kamu nggak pernah bilang," balas pria ini.

Video yang dibagikan lewat fitur reel Instagram tersebut telah disukai hingga 37 ribu kali. Selain itu, video viral tersebut ramai dikomentari warganet.
"Memang ya yang tulus selalu disia-siakan. Sabar bang," tulis salah satu komentar.
"Emang kalau virtual ya gitu, endingnya menyakitkan banget."
"Virtual mah konsekuensinya 95 persen kecewa. Jangan percaya amat," tambah komentar lain mengingatkan.
"Hubungan virtual. Online-nya buat kamu. Offline-nya buat dia."
"Ini beneran, masih ada ya orang kayak gini, kasian," tambah komentar warganet lainnya.
Baca Juga: Jumlahnya Bikin Kaget, Viral Wanita Ditagih Bayar Utang Biaya Pacaran oleh Mantan