Lewat Cara Ini, Vanesha Prescilla Ajak Remaja Ikut Vaksinasi Covid-19

Jum'at, 20 Agustus 2021 | 17:44 WIB
Lewat Cara Ini, Vanesha Prescilla Ajak Remaja Ikut Vaksinasi Covid-19
Vanessa Prescilla ajak remaja ikut vaksinasi Covid-19. (Dok. Tango)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris muda Vanesha Prescilla, turut mendukung Pemerintah yang tengah memggencarkan Program Vaksinasi Covid-19 untuk mempercepat tercapainya herd immunity.

Termasuk pada program Vaksinasi Covid-19 untuk remaja usia 12 hingga 17 tahun, yang telah dibuka oleh pemerintah sejak awal Juli 2021. Sasha, sapaan akrabnya, bahkan mengaku telah mendapatkan vaksin Sinovac.

Alumni SMA Plus Pembangunan Jaya Bintaro ini menghimbau agar para pelajar di seluruh Indonesia ini beramai-ramai datang ke sentra-sentra vaksin Covid-19 untuk mendapatkan vaksin, agar Indonesia dapat segera keluar dari pandemi Covid-19.

vaksinasi Covid-19 anak, vaksin Covid-19 anak dan remaja (envato)
vaksinasi Covid-19 anak, vaksin Covid-19 anak dan remaja (envato)

"Aku sangat salut kepada para pelajar yang mau divaksin Covid-19, itu artinya mereka peduli dan mencintai Indonesia. Semangat ini perlu diapresiasi," jelas dia melalui siaran pers yang Suara.com terima baru-baru ini.

Baca Juga: Dalam Sepekan, Indonesia Terima 15 Juta Vaksin Covid-19 Sinovac

Sebagai brand ambassador Wafer Tango, bintang film "Dilan 1991" tersebut turut meramaikan program vaksinasi pada kelompok remaja dengan membagikan 10 ribu produk Wafer Tango varian terbaru kepada para peserta vaksin di sejumlah sekolah yang dijadikan sebagai sentra vaksin.

Ia berharap, dengan langkah kecil yang dilakukannya, semakin banyak pelajar yang bersedia untuk divaksin, sehingga Indonesia bisa lekas pulih dan berhasil melawan virus Covid-19.

"Kami mendukung dan mengapresiasi para pelajar yang bersedia divaksin dengan membagikan produk Wafer Tango terbaru tersebut di sejumlah sentra vaksin di Jakarta dan sekitarnya khusus bagi mereka. Karena ini produk baru, mereka berkesempatan mencicipinya untuk pertama kali,” jelas Harianus Zebua, Head of Corporate and Marketing Communication OT.

Peluncuran Wafer Tango Choco Series merupakan inovasi yang dilakukan oleh OT Group ditengah beratnya dampak pandemi Covid-19 terutama khususnya di sektor bisnis makanan dan minuman.

Kondisi ini tidak membuat pihaknya patah semangat dalam melakukan inovasi, dengan meluncurkan dua varian rasa terbaru dari Wafer Tango, yaitu Choco Javamocca dan Choco Tiramisu.

Baca Juga: 67 Persen Warga Kecamatan Kramat Jati Telah Tervaksinasi COVID-19 Dosis Pertama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI