Resep Bubur Asyura Khas Kalimantan Selatan, Lezat untuk Disantap Bareng Keluarga

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Kamis, 19 Agustus 2021 | 15:58 WIB
Resep Bubur Asyura Khas Kalimantan Selatan, Lezat untuk Disantap Bareng Keluarga
Resep bubur asyura khas Kalimantan Selatan. (Dok. Sonya_1781/Cookpad)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanggal 10 Muharram atau yang biasa disebut sebagai Hari Asyura jatuh pada hari ini, Kamis 19 Agustus 2021.

Di Kalimantan Selatan, tradisi setiap tanggal 10 Muharram adalah menyantap bubur asyura bersama dengan keluarga. Biasanya bubur asyura juga dibagikan kepada tetangga dan masjid sekitar.

Penasaran dengan bubur asyura? Tidak perlu bingung, dengan resep bubur Asyura yang dibagikan Sonya_1781 di Cookpad, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah loh.

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Super Lezat dan Mudah, Cocok untuk Hidangan Rumahan

Bahan-bahan:

  • 1 liter beras
  • 1 liter santan
  • Air secukupnya
  • Sayur:
  • 100 gr labu kuning(potong dadu)
  • 100 gr bayam
  • 100 gr ubi(potong dadu)
  • Bumbu yang dihaluskan:
  • 4 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri (sangrai)
  • 1 sdm ketumbar (sangrai)
  • 1 sdm jinten (sangrai)
  • 3 cm kunyit (bakar)
  • 2 cm jahe
  • 1/2 buah pala
  • 1 sdm merica biji
  • Secukupnya garam dan royco
  • Bumbu harum
  • 2 lmbr salam
  • 2 ruas lengkuas
  • 2 batang sereh
  • Pelengkap
  • Telur rebus
  • Kerupuk

Cara membuat:

  1. Rendam beras semalaman
  2. Setelah itu cuci bersih beri air dan daun salam
  3. Masak beras, masukkan sereh dan lengkuas, sesekali aduk
  4. Tambahkan lagi air jika dirasa kurang
  5. Tumis bumbu halus masukkan sampai harum lalu masukkan kedalam bubur aduk
  6. Tambahkan santan aduk
  7. Tambahkan ubi,bayam dan labu lalu beri garam dan royco
  8. Setelah matang angkat sajikan selagi panas

Jumlah: 4 porsi

Lama pengerjaan: 60 menit

Itulah resep bubur Asyura khas Kalimantan Selatan yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Selamat mencoba!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI