Beberapa tanaman hias yang bisa kamu jadikan pilihan untuk menambah kesejukan rumah, di antaranya rubber plant, lidah mertua, dan lili paris.
Bersihkan bagian luar rumah
Penumpukan sampah di lingkungan rumah seperti tumpukan daun di talang hujan rupanya dapat merangkap panas. Tumpukan daun itu mampu menambah kelembaban sehingga meningatkan suhu di sekitar rumah.
Oleh karena itu, penting untuk membersihkan kotoran-kotoran pada bagian luar rumah, seperti dek dan teras. Jika merasa kesulitan, kamu bisa meminta bantuan profesional.
Maksimalkan penggunaan jendela
Pada siang hari, jika tidak ada angin di luar, usahakan untuk menutup jendela agar udara panas tidak masuk ke ruangan.
Menurut Norwich Sun Blinds, kamu hanya boleh membuka jendela saat suhu di luar lebih rendah daripada suhu di dalam ruangan.

Minimalkan penggunaan alat elektronik
Setiap barang elektronik menghasilkan panas, jadi salah satu cara terbaik untuk menjaga rumah tetap sejuk adalah mematikan barang-barang elektronik.
Baca Juga: Menantu Pamit Pulang ke Mertua, Minta Peluk saat Diomeli Soal Kerjaan Rumah
Jadi, pastikan barang-barang seperti televisi hingga komputer yang tidak terpakai, dalam keadaan mati, ya!