Salut! Pacar Wanita Ini Punya Ritual Khusus Setiap Malam untuk Pengantar Makanan

Senin, 16 Agustus 2021 | 11:17 WIB
Salut! Pacar Wanita Ini Punya Ritual Khusus Setiap Malam untuk Pengantar Makanan
Ilustrasi pengantar makanan. (Unsplash/Kai Pilger)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setiap orang memiliki cara tersendiri untuk berbagi kebaikan. Cara yang dilakukan itu bisa beragam, seperti memberi diam-diam atau dipublikasikan sebagai bentuk ajakan untuk saling berbagi.

Seorang wanita berbagi cerita tentang kebiasaan pacarnya setiap malam. Hal ini ia bagikan melalui akun Twitter @FFOODFESS.

Dalam unggahan ini ia bercerita sangat kagum dengan apa yang dilakukan pacarnya. Setelah sekian lama, ia baru tahu bahwa setiap malam pacarnya selalu berbagi pada kurir pengantar makanan daring.

Rupanya, pacarnya selalu menyempatkan memesan 1 makanan via aplikasi ShopeeFood, Nantinya makanan yang ia pesan akan diberikan secara gratis kepada kurir pengantar makanan.

Baca Juga: Niatnya Berbagi Cokelat dengan Mobil Remote Control, Endingnya Malah Bikin Orang Bingung

"Abangnya pasti laper. Nanti kita dapat doa dari mereka," ujar pacarnya soal alasan mengapa ia selalu melakukan kebiasaan ini.

Kebiasaan baik berbagi sebelum tidur (Twitter @FFOODFESS)
Kebiasaan baik berbagi sebelum tidur (Twitter @FFOODFESS)

Dalam cerita tersebut, wanita ini juga melampirkan sebuah tangkapan layar saat sang pacar memesan makanan daring. Benar saja, kurir makanan itu sangat berterima kasih dan mendoakan pacarnya agar rezekinya selalu dimudahkan yang maha kuasa.

Selain itu, kurir makanan tersebut juga mendoakan agar pacarnya selalu sehat. Membaca tangkapan layar tersebut membuat banyak hati warganet tersemtuh.

Wanita ini mengaku banyak diajarkan pacarnya untuk selalu bersyukur. Ia juga berharap agar pacarnya ini benar-benar jodohnya yang tepat dan menjadi calon imamnya kelak.

Cuitan ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: Pria Ini Merasa Terkecoh Saat Beli Udang Goreng Tepung Rp25 Ribu, Saat Datang Cuma 3 Ekor

"Terharu banget, semoga aku dapet cowok yang baik kayak gini. Semoga langgeng ya," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Gue bacanya nangis. Bukan apa-apa, gimana caranya dapet yang kayak gitu," ujar warganet ini.

"Terima kasih ya... setidaknya kamu sudah kasih ide buat sedekah ke mana. Sehat selalu kalian berdua. Hehehe," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Senin (16/8/2021), cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari seribu akun di Twitter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI