"Pengobatannya tidak murah, tapi saya merasa bahwa orang-orang, termasuk saya sendiri, menghabiskan banyak uang untuk hal tidak bermanfaat dalam jangka panjang, terutama dalam hal kesehatan," tutur ibu satu anak itu.
"Jadi saya memutuskan untuk menguras tabungan dan memberikan hadiah yang luar biasa untuk tubuh saya," lanjutnya.
Sementara itu, saat ini Marcela mengaku sedang mencoba menghubungi Porfesor Jepang bernama Nakauchi untuk mendiskusikan proses kloning tersebut. Dia optimis cita-citanya akan terwujud di masa depan.