Suara.com - Apakah anda masih mengingat salah satu lagu anak-anak yang berjudul ‘lihat kebunku’? ada beberapa jenis bunga yang disebutkan dalam lagu tersebut dan pada kesempatan ini kami akan membahas salah satunya, yakni bunga melati.
Melati menjadi salah satu bunga yang cukup populer di Indonesia, tanaman yang dikenal karena aromanya yang khas ini kerap kali diekstrak untuk dicampurkan pada beberapa produk seperti parfum, kosmetik hingga sabun.
Bunga melati umumnya ditanam pada pekarangan maupun perkebunan sebagai bunga penghias, namun perlu anda ketahui bahwa dalam menanam bunga melati diperllukan sedikit ketelitian dalam proses penanamannya. Pasalnya proses penanaman yang salah justru dapat membuat bunga melati menjadi busuk dan mati.
Berikut adalah cara menanam bunga melati menggunakan metode stek lengkap dengan tips perawatan, mari simak!
Baca Juga: 3 Penyebab Ujung Daun Tanaman Berwarna Coklat, Salah Satunya Suhu Ekstrem
Cara Menanam Melati
Sebelum anda menanam bunga melati ada beberapa hal yang harus anda persiapkan sebelumnya, diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Bibit Melati Terbaik
Hal pertama yang perlu anda siapkan adalah bibit melati dengan kualitas terbaik, seperti yang kita ketahui bahwa jika kita menginginkan hasil melati yang kita tanam berkualitas maka harus dimulai dari memilih bibit terbaik pula.
Salah satu cara untuk mendapatkannya adalah dengan cara sebagai berikut:
Baca Juga: 8 Bunga Cantik Cepat Mekar Cocok Ditanam di Dalam Rumah
- Pilih batang tanaman berdiameter sedang
- Potong batang sepanjang 12 cm
- Tancapkan batang ke polybag atau pot yang sudah diisi media tanam berupa campuran pasir dan tanah
- Tutupi batang bibit dengan plastik transparan agar kedap udara
- Sirami bibit selama 1-2 kali sehari dan pastikan media tanamnya basah
- Setelah berusia beberapa minggu, batang bibit akan tumbuh tunas baru, maka bisa dipindahkan ke pot yang ukurannya lebih besar
2. Tanam Tunas Melati
Setelah melakukan proses di atas kini lanjutkan dengan menanam tunas melati:
- Siapkan pot dengan ukuran yang lebih besar
- Pada bagian dasar pot berikan potongan genteng pecah atau batu bata
- Masukkan media tanam berupa campuran pasir dan pupuk organik dengan perbandingan takaran 1:1 Isi pot dengan media tanam hingga sepertiga bagian
- Tanam tunas bunga melati lalu tutup kembali dengan media tanam hingga pot penuh
Perawatan yang Ideal
Agar melati dapat tumbuh dengan sempurna maka diperlukan perhatian yang lebih, untuk itulah anda sebagai pemilik diharuskan untuk melakukan proses perawatan seperti di bawah ini:
1. Pencahayaan yang Cukup
Cara pertama adalah pastikan bahwa tanaman tersebut terpapar oleh sinar matahari yang cukup, setidaknya selama 4 jam dalam setiap harinya.
2. Suhu yang Ideal
Suhu yang terlalu lembab dapat membuat tanaman busuk, oleh karena pastikan bahwa ruangan penyimpanan tanaman berada dalam suhu yang ideal yakni 60-75 derajat.
3. Pemupukan dan Perawatan
Untuk pupuk anda dapat memberikan pupuk N – P205 – K2o dengan takaran 240-240-240 gr/tanaman, pupuk ini merupakan salah satu pupuk yang cocok untuk membantu melati anda lebih cepat berbunga. Selain itu lakukan juga pemangkasan setiap tanaman sudah mencapai tinggi 75-90cm.
4. Penyiraman
Karena tanaman membutuhkan air maka lakukan penyiraman dengan intensitas 1-2 kali setiap hari selama sebulan, yang perlu digaris bawahi adalah jangan sampai bagian akar tergenang air.
Demikian adalah ulasan tentang cara menanam bunga melati menggunakan metode stek lengkap dengan tips perawatannya, semoga dapat mempermudah bagi anda yang ingin mencoba hal ini di rumah masing-masing.
Kontributor : Dhea Alif Fatikha