Suara.com - Rutinitas perawatan kulit pagi hari sama pentingnya dengan malam hari. Jika perawatan malam hari bertujuan untuk mengatasi masalah kulit sebelum proses regeneratif tidur dimulai, perawatan kulit pagi hari adalah tentang perlindungan dan pelestarian.
Dilansir Dermstore, urutan sangatlah penting ketika membicarakan langkah perawatan kulit. Hal ini disampaikan oleh Dr. Heather Rogers , dokter kulit bersertifikat dan ahli bedah kulit. Menurutnya, menerapkan produk skincare dalam urutan yang tepat akan memastikan bahwa kulit menerima manfaat penuh dari setiap produk.
"Jika Anda tidak menerapkan produk dalam urutan yang benar, Anda tidak akan melihat hasil terbaik dari rejimen perawatan kulit Anda," kata Dr. Rogers.
Aturan praktis yang mudah untuk diikuti lanjut dia adalah mengoleskan produk dengan konsistensi paling tipis hingga paling kental, atau dari cair ke krim.
"Secara umum, berpikir tipis-ke-tebal, tetapi Anda juga ingin terlebih dahulu menggunakan produk dengan bahan-bahan yang paling penting untuk menembus ke dalam kulit (seperti antioksidan dalam serum) dan menyelesaikannya dengan produk-produk yang perlu berada di lapisan paling atas kulit," jelas Dr. Rogers.
Nah, berikut adalah urutan perawatan kulit yang tepat khusus untuk pagi hari, seperti yang dijelaskan Dr. Rogers.
1. Pembersih
Di pagi hari, mulailah dengan menyiram wajah dengan air hangat atau, jika perlu, cuci dengan pembersih wajah lembut yang dirancang untuk jenis kulitmu.
2. Toner
Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Daun Mint untuk Perawatan Kulit

Kebanyakan orang memilih untuk melewatkan toner, karena ada anggapan bahwa kebanyakan toner bersifat keras dan mengiritasi kulit. Namun, sebenarnya, hal tersebut adalah anggapan yang salah.