Suara.com - Donald Gorske. lelaki berusia 50 tahun asal AS, sudah makan Mac Burger sejak tahun 1972. Dan hingga saat ini per tanggal 5 Agustus 2021, ia sudah menghabiskan sebanyak 32.340 burger, terbanyak sepanjang sejarah dunia.
Dalam postingan terbaru di Instagram Guinness World Records (GWR), ditulis bahwa Don Goske si pecinta hamburger asal Wisconsin, AS, telah makan setidaknya dua Big Mac sehari."
Sesuai pernyataan yang dirilis di situs GWR, Donald memperoleh gelar Guinness World Records sebagai pemakan burger Big Mac paling banyak seumur hidup pada tahun 1999. Dan sekarang, 22 tahun kemudian, total jumlah burger Big Mac yang telah dihabiskannya adalah 32.340.
Sebagai penggemar berat burger, dia melacak jumlah burger telah dimakannya dengan cara mengumpulkan paket burger dan semua bon pesanannya sejak 17 Mei 1972. Saat itu, dia makan 9 burger dalam sehari.
Baca Juga: Tak Seindah Fotonya, Tampilan Burger Rp52 Ribu Ini Bikin Sakit Hati saat Dibeli
Burger Big Mac yang dia sukai terbuat dari satu tangkup roti, selada, beberapa sayuran, sepotong keju, dan daging patty, dilengkapi dengan beberapa jenis saus. Dia menganggapnya sebagai roti paling enak di dunia.
Dilansir dari Times of India, istrinya, Mary Gorske, menyatakan, "Saya tidak tahu alasan di balik obsesinya terhadap Mac Burger, tetapi itu adalah sesuatu yang unik dan ada beberapa hari di masa lalu ketika saya mengejutkannya dengan burger besar untuk menghiburnya."
Dalam IGTV yang diunggah Guinness World Records, Dave Rause, pemilik Waralaba McDonald's setuju bahwa Donald telah menjadi pengunjung tetap restorannya, dan setelah pensiun dia bahkan datang dua kali seminggu untuk menikmati burger favoritnya.
Menariknya, Donalds sangat sehat dan bugar. Istrinya menegaskan bahwa kadar gula darah Donald normal dan kadar kolesterolnya juga sangat baik.
Pada usia 50, Donald aktif berjalan kaki enam mil per hari untuk menjaga kebugaran. Hal itu dilakukannya karena ia berharap bisa terus makan Burger Big Mac setiap hari selama sisa hidupnya dan memecahkan rekornya sendiri di tahun-tahun mendatang.
Baca Juga: Gabungkan Teknologi Blockchain dan Industri Hospitality, Crypto Burger Tiba di Bali