Suara.com - Kucing menjadi salah satu hewan yang sering dijadikan pilihan untuk dipelihara, karena tingkah polahnya yang lucu bahkan saat mereka tertidur. Beberapa posisi tidur kucing bahkan cenderung aneh dan terlihat tidak nyaman, anehnya lagi mereka tetap terlihat tertidur pulas loh.
Lantas, apakah posisi tidur kucing ini memiliki makna tersendiri? Dilansir dari The Discerning Cat, berikut kami rangkumkan arti posisi tidur kucing:
- Terlentang
Posisi tidur dengan merentangkan cakar ke atas dengan perut melebar ini rupanya memiliki arti bahwa anabul satu ini memiliki hubungan yang sangat baik dengan pemiliknya.
Posisi ini cukup rentan untuk kucing, sehingga mereka hanya akan menggunakannya di lingkungan yang dianggap aman.
Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini Penyakit yang Bikin Kucing Selalu Lapar tapi Berat Badannya Tak Naik
- Meringkuk seperti bulan sabit
Posisi tidur satu ini juga cukup umum. Layaknya manusia, kucing tidur meringkuk untuk memaksimalkan kehangatan yang mereka dapat dan melindng semua organ vitalnya.
Ketika meringkuk, punggung kucing akan melengkung dengan sempurna layaknya bulan sabit atau croissant sehingga posisi tidur satu ini juga dikenal dengan Cresent.
- Melingkup di tempat curam
Seringkali kita menemukan kucing yang tertidur di tempat-tempat tinggi yang terlihat berbahaya seprti tepian sofa, tangga atau bahkan balkon. Meski terlihat berbahaya, namun kucing sendiri memiliki keseimbangan serta kemampuan memanjat yang baik sehingga aman untuk tidur di posisi yang curam.
Terlebih jika mereka tidur dengan cara menjuntai seperti mencengkram sesuatu, hal ini berarti bahwa ia tidur sambil mengawasi hal-hal di sekitarnya.
- Cakar menutupi wajah
Layaknya perisai, posisi tidur ini menkamukan bahwa kucing tertidur dengan sangat nyenyak dan menyuruh orang-orang yang melihatnya untuk tidak mengganggu.
Baca Juga: Makam Kuno Hewan Berusia 9 Juta Tahun Ditemukan, Terungkap Kisah Miris
- Mata setengah terbuka
Terkadang kucing memang tidur dengan mata setangah terbuka, hal ini terjadi jika kucing tidur sambil memastikan bahwa tidak ada ancaman yang mengintai mereka. Oleh karena itu tidak jarang kita melihat kucing yang dengan cepat terbangun dari tidurnya.
- Tidur dalam kardus
Meski sudah diberi tempat tidur yang nyaman, tidak jarang kucing-kucing peliharaan justru memilih kotak-kotak bekas sebagai tempat tidur mereka. Rupanya, hewan lucu satu ini memilih tidur di dalam kotak karena merasa aman dan terlindungi.
Bagi kucing liar, cara ini juga mereka lakukan untuk bersembunyi dari pemangsa atau hewan lain yang mungkin mengganggunya.
- Menyamping
Sama halnya dengan tidur terlentang, posisi ini menunjukkan bahwa kucing itu tidur dengan rasa nyaman. Jika kucing kamu kerap memilih posisi ini, mereka artinya bisa tidur dengan nyenyak dan nyaman di sampingmu.
Demikian informasi tentang makna tersembunyi pada posisi tidur kucing yang sering dianggap aneh. Ternyata beberapa posisi itu justru menandakan bahwa kucing-kucing ini sudah percaya dan nyaman berada di lingkungan sekitar pemiliknya.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri