Suara.com - Kantong plastik berisi udara dari beragam acara selebriti belakangan kerap dijual dengan harga fantastis. Terbaru, ada orang yang menjual kantong udara dari acara Kanye West.
Melansir Oddity Central, udara di kantong itu diklaim berasal dari listening party album terbaru Kanye West, "DONDA". Acara ini digelar di stadion Mercedes-Benz, Atlanta, Kamis (22/7/2021).
Seorang penggemar diduga mencoba mengambil keuntungan dengan membawa udara dari area tersebut dan terjual di eBay dengan harga USD 7.600 atau sekitar hampir Rp110 juta.
Dalam iklannya di situs eBay, si penjual menyertakan foto kantong plastik kecil yang dipegang selama acara sebagai bukti bagi pembeli yang tertarik.
Baca Juga: Kim Kardashian Pamer Ruangan Favorit di Rumah, Malah Dibilang Menyeramkan
Mungkin bagi kebanyakan, orang produk ini tidak terlalu menarik. Namun, nyatanya penggemar Kanye West seolah berlomba-lomba untuk mendapatkan "barang berharga" tersebut.
Kantong plastik yang awalnya ditawarkan dengan harga USD 3.330 (setara dengan Rp47,8 juta) pun terus naik. Penawaran terus meningkat hingga akhirnya dilepas di harga USD 7.600.
Sejauh ini belum diketahui siapa sosok penggemar yang mendapat udara dari acara mantan suami Kim Kardashian tersebut. Hal ini menjadi bahasan yang cukup hangat di Twitter.
Berbagai komentar diberikan oleh warganet atas aksi penggemar Kanye West menjual dan membeli kantong plastik berisi udara konser tersebut.
"Kantong berisi UDARA?????" celetuk warganet seolah tidak habis pikir.
Baca Juga: 7 Potret Irina Shayk, Model yang Kepergok Liburan Bareng Kanye West
"Cara yang bagus untuk mendapatkan uang," komentar yang lain.
"Covid yang dikemas di plastik," kata warganet lain.
"Nggak mungkin (emoji menangis)," imbuh lainnya.
"Itu hanyalah Corona di plastik. Jangan bodoh," pungkas warganet lagi.
Ini bukan pertama kalinya kantong plastik berisi udara acara dan konser Kanye West dijual secara online. Hal itu ternyata sudah berlangsung sejak lima tahun lalu.
Salah satunya adalah kantong plastik acara Kanye West yang laku dijual dengan harga USD 65.000 atau nyaris Rp934 juta pada tahun 2015 lalu.