Suara.com - Apakah kamu pernah merasa sangat rendah diri saat berhadapan dengan teman, kekasih, atau bahkan keluargamu sendiri? Jika iya, bisa jadi kamu sedang menghadapi seseorang yang toksik alias beracun.
Hubungan toksik memang bukan hanya melulu soal asmara. Dirangkum dari Yukepo.com—jaringan Suara.com, berikut beberapa tanda orang yang ada di sekitarmu toksik.
Selalu mendahulukan kritik dan komentar daripada pujian
Mereka terbiasa untuk memberikan kritik dan komentar, bukannya pujian. Mereka seolah tak pernah lelah mencari kesalahan untuk dibahas, sebelum akhirnya menyampaikan pujian yang tentunya tidak sebanding dengan komentar miring di awal obrolan.
![Ilustrasi mengobrol bersama teman. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/06/26/26128-mengobrol-bersama-teman.jpg)
Enggan mengaku salah dan minta maaf
Saat melakukan sebuah kesalahan atau terjebak dalam kesalahpahaman, walau mungkin sudah sadar bahwa mereka memang salah, tetap tak mau mengakuinya dan meminta maaf.
Mereka menganggap dirinya selalu benar dan tidak mau dipandang buruk. Mereka merasa tak perlu minta maaf, padahal hal tersebut sangat penting.
Suka gurauan sarkas
Mereka yang toksik biasanya menyukai gurauan yang bersifat kasar atau sarkastik. Mereka tidak pekan sehingga tak berpikir dulu sebelum melontarkan kalimat menyakitkan.
Baca Juga: Alasan Kamu Tetap Bertahan di Hubungan yang Toksik, Menyimpan Harapan!
Menurut mereka, itu cuma bercanda sehingga tak perlu dibawa perasaan, padahal orang lain merasa begitu.