Suara.com - Pernahkah kamu bertanya-tanya bagaimana warga asing melihat orang Indonesia? Apa yang sebenarnya paling membuat mereka terkesan sehingga terus berdatangan ke Tanah Air?
Dirangkum dari Yukepo.com—jaringan Suara.com, berikut beberapa alasan orang asing merasa nyaman di Indonesia.
Orang Indonesia dikenal sebagai pribadi yang sangat ramah
Ini bisa dibilang merupakan rahasia umum. Orang Indonesia dianggap ramah, murah senyum, dan suka menyapa dengan hangat walau belum saling mengenal.
Baca Juga: Penjelasan Menkumham Kenapa Baru Sekarang Larang Orang Asing Masuk Indonesia
Hal itu mungkin berbeda dengan negara asal sebagian warga asing yang cenderung cuek satu sama lain.
Penasaran mengapa orang Indonesia selalu terlihat bahagia
Banyak bule yang heran mengapa banyak orang Indonesia yang terlihat selalu bahagia, sekalipun tak punya uang.
Apa pun kondisinya, tetap suka saling bercanda, tertawa bersama, dan selalu bersyukur. Itulah yang kemudian membuat mereka penasaran.
Gaya hidup yang terkesan santai seakan tanpa beban
Baca Juga: Fakta yang Membuat Kamu Bangga Menjadi Orang Indonesia
Suka kelihatan santai dan tidak buru-buru, tak jarang orang asing menilai kita suka membuang-buang waktu, tapi mereka sekaligus kagum dengan cara orang Indonesia menikmati hidup.
Mereka lalu coba mengikuti cara hidup Indonesia yang santai dan seakan tidak memiliki beban.
Pekerja keras dan bertanggung jawab
Walau tampak santai, orang Indonesia bisa juga jadi pekerja keras dan profesional saat sudah diberi tanggung jawab. Contohnya para ibu yang pagi-pagi sudah ke pasar atau petani yang bekerja keras menggarap sawah.
Kebebasan dalam memeluk agama dan kepercayaan masing-masing
Adanya beragam agama, suku, dan budaya juga termasuk hal yang membuat warga asing menyukai Indonesia. Orang Indonesia juga dikenal rajin beribadah sehingga membuat orang barat kagum.
Sangat kreatif
Banyak sekolah maupun kampus Tanah Air yang membuka program pertukaran pelajar dan tidak sedikit pelajar dan mahasiswa asing yang tertarik belajar kesenian.
Indonesia dianggap negara yang tepat untuk belajar seni. Mereka pun senang jika bisa menggelar pameran seni dengan dibantu seniman lokal yang terkenal dengan kreativitas mereka.
Kebiasaan saling menolong
Mereka kagum melihat kebiasaan orang Indonesia yang suka saling menolong tanpa pamrih. Mereka melihatnya sebagai kebaikan hati yang sudah sangat jarang ditemui di negara lain.
Mereka heran, bagaimana bisa kita bersikap terbuka dengan orang baru
Banyak orang Indonesia yang suka menceritakan tentang segala sesuatunya kepada orang lain dan saling berbagi walau belum lama kenal.
Hal seperti itu terasa aneh bagi orang asing. Di negara asal, mereka sangat hati-hati saat berbicara dengan orang yang baru dikenal dan tak merasa cukup aman untuk menceritakan banyak hal.
Iri dengan semangat gotong royong dan sikap saling peduli
Tradisi gotong royong masih terjaga hingga saat ini. Tak jarang, hal tersebut membuat warga asing merasa iri karena nilai kepedulian dan gotong royong di negara asalnya dirasa rendah.