Suara.com - Ragam kuliner Indonesia memang tak selalu menarik untuk dicicipi. Salah satu jajanan tradisionalnya yang cukup digemari oleh banyak orang ialah klepon. Tutorial jajanan tradisional ini juga sudah banyak diunggah ke berbagai media sosial seperti Instagram dan juga YouTube. Tapi bagaimana ya, jadinya jika ternyata jajanan klepon ini di luar negeri dan sejumlah daerah disebut dengan onde-onde?
Sempat bikin publik kebingungan, belum lama ini beredar foto tangkapan layar yang menunjukkan tutorial membuat onde-onde dalam bahasa Jepang.
Namun, betapa kagetnya warganet khususnya orang Indonesia ketika melihat potret onde-onde yang dimaksud.
Bukan onde-onde, ternyata yang diprlihatkan oleh tutorial tersebut ialah jajanan klepon.
Tidak sedikit kemudian warganet yang bertanya-tanya, mengapa klepon disebut onde-onde oleh orang luar negeri.
"Di Jepang namanya ondeh-ondeh ges, di daerah kalian namanya apa,"tulis admin akun Twitter @JAPANFESS.

Dari foto yang diunggah, tampak klepon dengan warna khasnya yakni hijau tengah dihidangkan.
Ada pula klepon yang sudah digigit separuh dan terlihat ada cairan gula mrah di dalamnya.
Melihat postingan klepon disebut onde-onde tersebut, lantas banyak warganet Indonesia yang semakin bingung.
Baca Juga: Ditonton 2,6 Juta Kali Viral Tokek Muncul dari Jok Motor, Netizen Terjungkal Kaget
Mereka bahkan memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar karena terheran-heran.