Suara.com - Seorang perempuan mengaku jika kekasih yang ia kencani secara online adalah seorang pangeran betulan di dunia nyata! Bagaimana kisah lebih lanjutnya?
Berita mengenai kisah bak negeri dongeng itu masuk dalam daftar berita kanal Lifestle paling populer beserta informasi lainnya, edisi Minggu, 25 Juli 2021 berikut ini.
1. Kisah Nyata: Sempat Dikira Penipu, Kekasih Wanita Ini Aslinya Ternyata Seorang Pangeran
Bak cerita dongeng yang diimpikan kaum Hawa, kisah nyata ini dialami seorang wanita bernama Esther yang baru mengetahui bahwa kekasihnya yang selama setahun dikencani secara online ternyata seorang pangeran.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Dari Lima Hewan, Mana yang Sesuai dengan Karakteristik Spiritualmu?
Melansir Daily Mail, awalnya Esther mencurigai kekasihnya itu penipu. Kecurigaan tersebut bisa dipahami mengingat salah satu risiko menjalani kencan online yang berawal dari media sosial atau aplikasi kencan memungkin seseorang untuk menipu.
2. Ramalan Zodiak 25 Juli 2021: Insting Kuat, Aquarius Ikuti Saja Kata Hatimu
Ramalan zodiak hari ini, Minggu (25/7/2021), insting pemilik zodiak Aquarius sepertinya sedang sangat baik. Kamu pun tidak akan rugi jika mengikuti kata hatimu.
Lalu, bagaimana dengan ramalan zodiak yang lain hari ini? Melansir Horoscope.com, berikut ulasan peruntungan berdasarkan zodiak 25 Juli 2021.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Temukan Rahasia Tersembunyi Dalam Diri Lewat Gambar Ini
3. Tata Cara Mencuci Pakaian Pasien Isoman dan Penerapan Protokolnya
Peningkatan kasus covid-19 membuat rumah sakit penuh, imbasnya pasien dengan gejala ringan diminta isoman atau isolasi mandiri di rumah. Jika ada keluarga atau kolega anda yang mengalami ini, bagaimana tata cara mencuci pakaian pasien isoman tersebut?
Medical News Today memberikan penjelasan tentang tata cara mencuci pakaian pasien isoman lengkap dengan penerapan protokolnya berikut ini.
4. Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Merek Smartphone Favoritmu
Ponsel atau smartphone bukan sekedar benda yang bisa membantu untuk berkomunikasi semata, tapi juga bisa mencerminkan karakter atau kepribadian si penggunanya loh.
Caranya cukup ikuti tes kepribadian ini dengan memeriksa apa merek smartphone yang sering Anda gunakan sehari-hari. Cek jawabannya di bawah ini seperti dilansir dari situs globe, Minggu (25/7/2021) berikut:
5. Sejarah Olimpiade, Benarkah dari Zaman Yunani Kuno?
Olimpiade Tokyo 2020 resmi dibuka pada Jumat, 23 Juli 2021 lalu. Pesta olahraga terbesar di dunia ini dibuka di stadion Nasional Jepang (New National Stadium), Tokyo. Ratusan negara ikut meramaikan ajang dan mengirimkan kontingennya.
Terlepas dari itu tahu nggak sih kalau olimpiade sudah dimulai sejak zaman Peradaban Yunani Kuno? Olimpiade juga dianggap jadi salah satu peninggalan keren dari Peradaban Yunani.