Hari Tanpa Televisi 2021, 6 Hal Seru yang Bisa Dicoba selain Menonton TV Seharian

Jum'at, 23 Juli 2021 | 10:56 WIB
Hari Tanpa Televisi 2021, 6 Hal Seru yang Bisa Dicoba selain Menonton TV Seharian
Ilustrasi berkebun (Pexels/Cottonbro)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanggal 23 Juli tidak hanya diperingati sebagai Hari Anak Nasional di Indonesia, tapi juga Hari Tanpa Televisi.

Hari Tanpa TV merupakan gerakan mengajak keluarga di Tanah Air untuk tidak menonton TV selama sehari.

Tujuannya agar masyarakat lebih cerdas dan kritis dalam mengonsumsi tayangan televisi sehingga terhindari dari dampak-dampak negatif.

Hanya saja, harus diakui bahwa melalui satu hari tanpa menonton televisi jelas bukan hal mudah. Nah, dirangkum dari makingsenseofcents.com, berikut beberapa cara seru menikmati hari tanpa menonton TV.

Ilustrasi menonton televisi. (Shutterstock)

Tingkatkan pengetahuan dan cobalah hal-hal baru

Kamu bisa belajar dan mencoba melakukan hal-hal baru. Selalu ada hal baru untuk dipelajari sehingga akan membantumu lebih memahami diri sendiri.

Kamu tidak akan pernah tahu bakat apa yang sebenarnya kamu miliki, kecuali kamu mencobanya. Kamu juga bisa menemukan hobi baru, misalnya memasak, memancing, atau membaca buku.

Aktif berkegiatan di luar ruangan

Pergilah keluar rumah. Jika kondisinya tidak memungkinkan untuk bepergian jauh, setidaknya lakukan sesuatu di teras atau halaman rumah.

Baca Juga: 35 Link Twibbon Berdesain Menarik untuk Rayakan Hari Anak Nasional 2021, Yuk Pasang!

Ada beberapa kegiatan seru yang bisa kamu lakukan ketimbang cuma menonton TV seharian, misalnya berkemah, bersepeda, bermain dengan hewan peliharaan, yoga, meditasi, hingga piknik di taman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI