Curhat Makan Sate Sapi Alot dari Pembagian Kurban, Cewek Ini Malah Dihujat Warganet

Rabu, 21 Juli 2021 | 15:58 WIB
Curhat Makan Sate Sapi Alot dari Pembagian Kurban, Cewek Ini Malah Dihujat Warganet
Ilustrasi makan sate. (Pixabay/@saesherra)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sate adalah hidangan yang paling sering dibuat dari daging kurban yang dibagikan saat Idul Adha. Selain menggunakan daging kambing, tak sedikit orang yang mengolah daging sapi menjadi sate.

Salah satunya perempuan satu ini, yang mengisahkan pengalamannya membuat sate menggunakan daging sapi dari hewan kurban pemberian tetangganya.

Melalui akun TikTok miliknya @kemxxxxratu, perempuan ini menuliskan jika ia baru saja mendapatkan jatah hewan kurban berupa daging sapi. Ia pun mengolahnya menjadi hidangan sate.

"Jadi tadi ada yang motong sapi dan sapinya kurus dan sudah tua. Terus aku dikasih dan aku bakar," tulisnya.

Baca Juga: Bikin Ngakak! Niat Selfie Bareng, Pemuda Ini Malah Dicium Sapi Kurban

Sayangnya, saat ia menyantapnya, tekstur daging sapinya cukup alot dan membuat giginya copot. Ia juga menunjukkan bagian gigi yang copot tersebut dengan darah yang masih membekas.

"Pas aku makan dagingnya alot dan seketika gigi aku copot. Niat hati mau makan enak, yang ada gigi aku ompong," kata dia melanjutkan ceritanya.

Curhat Makan Sate Sapi Alot dari Pembagian Kurban. (TikTok)
Curhat Makan Sate Sapi Alot dari Pembagian Kurban. (TikTok)

Sayangnya, bukan mendapatkan simpati, cara bercerita perempuan ini yang cenderung menyalahkan sapinya, malah membuatnya diserang warganet dengan komentar yang negatif. Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat hingga 1,2 juta kali.

"Maaf mba, lain kali google dulu kalo mau nyate, biar empuk. Kasian si sapi, udah ikhlas buat kurban malah dihujat," kata @aulxxx90.

"Sapinya gak salah kak, yang salah orang yang masaknya, kurang bisa, jadi alot. Kalo bisa masak pasti empuk dagingnya," ujar @resxxx28.

Baca Juga: Viral Pria Bule Ikut Acara Kurban Bareng Warga Lokal, Cara Minum Kopinya Jadi Sorotan

"Kak, biar empuk dibungkus daun pepaya, bukan salahin si sapi," tulis @bujxxxh2.

"Kan hewan kurban ada syarat ketentuan umur. Mana ada sapi tua yang dikurbankan," ungkap @srhxxxff.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI