Suara.com - Pernahkah Anda mengalami situasi gelas dan piring sudah dicuci tapi bau masih tak sedap? Apakah ada tips ampuh tentang cara mengatasi gelas dan piring sudah dicuci tapi masih bau?
Gelas dan piring yang masih bau membuat tidak nyaman saat makan. Selain itu juga ada kemungkinan kuman atau bakteri masih menempel sehingga mengancam kesehatan keluarga. Maka dari itu simak cara mengatasi gelas dan piring sudah dicuci tapi masih bau berikut ini.
Biasanya, permasalahan gelas dan piring sudah dicuci tapi bau masih tak sedap itu berupa bau amis, anyir, busuk, dan lembab. Oleh karena itu, kami berbagi tips cara mengatasinya yang mungkin dapat Anda praktekkan di rumah.
1. Pilih sabun cuci piring yang terkenal ampuh atasi bau tak sedap
Baca Juga: 3 Cara Basmi Semut di Tanaman yang Super Ampuh
Gelas dan piring sudah dicuci tapi masih bau tak sedap bisa diatasi pertama-tama dengan memilih sabun cuci piring yang terkenal ampuh atasi bau tak sedap. Perhatikan komposisi sabun pencuci piring yang Anda beli. Anda harus membeli yang bertandakan anti bacterial.
2. Keringkan dengan benar
Gelas dan piring sudah dicuci tapi bau masih tak sedap bisa jadi masalahnya ada pada sikap kita dalam mengeringkan mereka masih salah. Cara mengeringkan piring yang benar adalah lap kering gelas dan piring sebelum disimpan. Gunakan lap bersih yang dapat menyerap air dengan cepat.
Air yang masih menempel pada gelas dan piring setelah dicuci biasanya dapat meninggalkan lapisan tipis pada gelas, peralatan makan, dan piring. Lapisan licin ini menimbulkan bekas titik-titik air yang mengering di permukaan peralatan makan kita.
3. Simpan di tempat yang kering
Baca Juga: Cuci Piring Sehabis Makan, Aksi Arsy Hermansyah Tuai Pujian
Cara mengatasi gelas dan piring sudah dicuci tapi masih bau tak sedap ialah menyimpannya di area yang kering jangan di tempat yang lembab setelah dilap sampai bersih. Jauhkan piring dan gelas dari tempat lembab yang jadi tempat ideal untuk pertumbuhan bakteri penyebab masalah bau ini.
4. Cara mencuci piring yang kurang benar
Permasalahan yang paling pokok bisa jadi ada pada cara mencuci yang kurang benar. Anda tidak melakukannya dengan hati-hati dan cermat.
Pakailah sabun cuci piring anti bakteri. Kalau ada noda membandel, cobalah cara berikut ini:
- Rendam gelas dan piring dalam air panas yang dicampur dengan air cuka.
- Tunggu antara 20-30 menit agar cuka larut dan menghilangkan kabut penyebab bau, lalu gosok, cuci, dan keringkan sampai bersih.
Kontributor : Mutaya Saroh