Bakar sate dengan bara arang yang sudah memerah. Namun upayakan jangan sampai mengeluarkan api membara karena dapat membuat daging menjadi gosong.
Bolak-balik secara berkala, sehingga daging bisa matang merata hingga ke bagian dalamnya. Jangan lupa, satu tusuk sate hanya digunakan untuk 4 sampai 5 potong daging saja.
Dengan cara sederhana tersebut, Anda bisa memotong daging dengan cepat, memarinasi hingga menyerap ke bagian dalam, dan membakar hingga matang pada bagian dalam. Jangan lupa, tetap terapkan protokol kesehatan selama membakar dan memotong daging hewan kurban Idul Adha, sehingga tidak menjadi klaster baru.
Cara memotong daging sate di atas bisa Anda praktekkan sekarang juga. Selamat menikmati daging kurban Idul Adha 2021, dan semoga keluarga sehat dan bisa merayakan bersama-sama.
Kontributor : I Made Rendika Ardian