5 Tips Mengolah Daging Kurban yang Praktis dan Lezat Ala Chef Juna, Cobain!

Senin, 19 Juli 2021 | 15:15 WIB
5 Tips Mengolah Daging Kurban yang Praktis dan Lezat Ala Chef Juna, Cobain!
Petugas Dinas Kesehatan Pangan, Kelautan dan Perikanan DKI Jakarta memeriksa daging kurban di Rumah Model Penampungan dan Pemotongan Hewan Kurban Masjid Jami Baiturrahman Al Haq, Pesanggrahan, Jakarta, Jumat (1/9).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Jika Anda bosan dengan daging bakar yang disate, Chef Juna punya solusinya. Sate maranggi tanpa tusukan bisa dianggap sebagai steak maranggi.

“Berbeda dengan sate konvensional, daging sapi perlu dimarinasi terlebih dahulu sebelum dibakar atau dimasak,” saran Chef Juna.

“Marinasi ini dalam rendaman bumbu halus yang terdiri dari garam, merica, bawang merah, bawang putih, ketumbar dan asam jawa. Bisa ditambahkan dengan kecap dan gula merah,” tambahnya.

4. Hidangkan Tongseng atau Krengsengan Kambing

Untuk olahan daging kambing yang sederhana, bisa berupa sate dan tongseng atau krengsengan kambing.

“Untuk menghilangkan aroma kambing, daging bisa dilumuri dengan perasan air jeruk nipis atau lemon. Masaklah dengan banyak rempah, seperti ketumbar, biji pala, jahe, kayu manis, juga petis agar aroma kambing bisa terkamuflase,” ujar Chef Juna.

5. Lengkapi dengan Sayur dan Hindari Makan Berlebihan

Chef Juna mengatakan meski menu akan didominasi oleh kambing, Anda tidak boleh meninggalkan sayur-sayuran.

“Olahan resep daging biasanya tanpa sayur. Saya suka mengolah sayuran yang tidak biasa seperti daun ginseng, genjer dan pucuk labu yang ditumis sederhana dengan bawang putih dan ditambahkan saus yang simple, seperti kecap, kecap ikan, saus tiram, minyak wijen dan lain sebagainya,” jelas Chef Juna.

Baca Juga: Besok Idul Adha, 9 Wilayah di Jawa Ini Diprediksi Defisit Daging Kurban

Bagi penderita kolesterol atau hipertensi, makanlah secukupnya serta imbangi dengan asupan buah-buahan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI