Suara.com - Makan siang bisa jadi lebih enak dengan mengikuti resep perkedel kentang ini. Bagaimana cara membuatnya?
Perkedel adalah sejenis gorengan yang berasal dari kentang. Biasanya, makanan ini cocok untuk disantap saat siang hari.
Dilansir dari CookPad, berikut bahan-bahan yang perlu dipersiapkan dalam membuat perkedel kentang.
Baca Juga: Si Kecil Tak Mau Makan Sayur? Simak Resep Perkedel Brokoli Mozzarela Ini!
Bahan-bahan:
- 2 buah kentang
- 1 butir telur
- Tepung terigu
- 1 batang daun bawang iris kecil
- 2 batang seledri iris kecil
- Minyak
- Bumbu halus
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm bawang merah goreng
- Merica
- Garam
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
- Pertama, kupas kentang dan dipotong dadu, lalu goreng
- Kocok telur untuk mencampur kentang yang sudah digoreng
- Ambil ½ kocokan telur di wadah, lalu masukkan bumbu halus, daun bawang dan seledri, lalu kocok sampai tercampur, kemudian masukkan kentang dan aduk sampai rata
- Ambil ½ sdm adonan, bentuk kemudian menjadi bulat dengan tangan, lalu campurkan dengan tepung dan telur, kemudian goreng hingga matang
Jumlah: 4 porsi
Lama pengerjaan: 30 menit
Itulah resep perkedel kentang yang gurih dan nikmat untuk makan siang Anda. Selamat mencoba!