Sempat Kontak Dekat dengan Pasien Covid, Kate Middleton Kini Jalani Isoman

Arendya Nariswari Suara.Com
Selasa, 06 Juli 2021 | 08:00 WIB
Sempat Kontak Dekat dengan Pasien Covid, Kate Middleton Kini Jalani Isoman
Kate Middleton (Instagram/Kensingtonroyal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kate Middleton harus jalani isolasi mandiri setelah diketahui melakukan kontak dekat dengan seseorang yang terkonfirmasi positif Covid-19, kata Istana Kensington. 

Pihak istana menyampaikan bahwa Kate tidak mengalami gejala apa pun. Meski begitu, Kate telah lakukan tes Covid-19 dan dinyatakan negatif. Namun sejak Jumat (2/7) sore Kate telah jalani isolasi. Sesuai aturan pemerintah, istri Pangeran William itu harus tetap jalani isolasi mandiri selama 10 hari.

"Minggu lalu The Duchess of Cambridge melakukan kontak dengan seseorang yang kemudian dinyatakan positif Covid-19. Yang Mulia tidak mengalami gejala apa pun, tetapi mengikuti semua pedoman pemerintah yang relevan dan mengasingkan diri di rumah," kata seorang juru bicara Istana Kensington, dikutip dari Mirror.

Akibatnya Duchess of Cambridge terpaksa tidak hadir dalam acara untuk merayakan pahlawan National Health Service (NHS) Inggris. Kate juga tidak akan bisa menghadiri kebaktian syukur di katedral St Paul atau pesta kebun teh besar di Istana Buckingham di mana ia seharusnya menjadi tuan rumah bersama dengan William.

Baca Juga: Daftar 11 Telemedicine untuk Pasien Covid-19: Bisa Konsultasi Dokter dan Dapat Obat Gratis

Busana dengan Kerah Kontras Kate Middleton. (Instagram/@kensingtonroyal)
Busana dengan Kerah Kontras Kate Middleton. (Instagram/@kensingtonroyal)

Duchess, yang berusia 39 tahun itu, telah menerima vaksinasi dua dosis pada pekan lalu. Kate sebelumnya juga telah lakukan tes pemeriksaan Covid usai menonton langsung EURO 2020 pertandingan Inggris melawan Jerman, Selasa lalu, di stadion Wembley. Juga ketika menghadiri Wimbledon pada Jumat berikutnya. Kate dinyatakan negatif Covid pada kedua tes tersebut.

Akan tetapi, pada kunjungannya ke Wimbledon pada Jumat (2/7) sore, Kate sempat bantu menyiapkan makanan penutup stroberi di dapur bersama Chef Eksekutif Klub Tenis Lapangan All England Adam Fargin.

Sementara itu, William masih akan tetap jalani tugas kerajaan. Sesuai pedoman pemerintah, anggota keluarga pihak yang lakukan kontak dengan pasien Covid tidak perlu diisolasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI