Suara.com - Siapa yang tidak sakit hati saat tahu pacar menjelek-jelekkan di belakang? Belum lama ini, video seorang pria yang ditampar di depan umum karena menjelekkan pacar menjadi viral.
Menyadur The Sun, video tersebut diunggah oleh akun @rafreacts3. Pada video tersebut, seorang pria sedang dimintai pendapat soal pacar.
Sebelum ditanya soal pacar, pria ini diminta memberikan nilai kepada seorang model Instagram. Tanpa ragu, pria ini memberikan nilai 10 dari 10.
Tak hanya itu, pria ini bahkan menyebut model Instagram tersebut cocok dijadikan istri. Namun, ia tak sadar bahwa si pacar berdiri di belakangnya dan memberi ekspresi kesal.
Baca Juga: Viral Cewek Cerita Pakai Semua Baju Agar Tak Bayar Bagasi Pesawat: Gua Jenius Banget!
Setelah ditanya seputar model Instagram, pria ini mengungkap bahwa ia sudah punya pacar. Ia pun lantas ditanya berapa nilai sang pacar.
Di luar dugaan, pria ini malah menjelekkan pacarnya. Tanpa ragu, ia menyebut jika nilai sang pacar hanya 4 dari 10.
"Nilainya mungkin hanya 4 dari 10," ucap pria tersebut.
"Pacarmu hanya 4 dari 10?" tanya si presenter yang terkejut saat mendengar pengakuan tersebut.
Bukannya merasa bersalah, pria ini malah melanjutkan bahwa hubungan yang saat ini ia jalani tidak serius.
Baca Juga: Baru Pertama Ngapel, Wanita Ini Kaget Lihat Pacar Bawa Kompor hingga Mangga Sekardus
Tak hanya itu, ia menyebut jika hubungan mereka hanya bersifat seksual dan tidak akan bertahan lama.
Mendengar jawaban tersebut, pria ini pun ditanya bagaimana jadinya jika sang pacar mendengarkan.
Meski sempat tak percaya, pria ini akhirnya sukses dibuat kapok. Pasalnya, ia berakhir ditampar oleh sang pacar yang kesal.
Sejak dibagikan, video tersebut telah ditonton hingga 467 ribu kali dan menjadi viral. Tak hanya itu, banyak yang mendukung respons sang wanita.
"Ingat pacarmu selalu 10 dari 10," tulis salah satu komentar.
"Dia tidak selingkuh tapi dia tidak sopan."
"Dia (sang wanita) bisa punya pasangan yang lebih baik."
"Dia cantik dan berhak mendapatkan yang lebih baik," dukung komentar lain.
Sementara, ada pula yang bertanya-tanya apakah video tersebut hanyalah akting dan sengaja dilakukan demi konten.
Meski begitu, mayoritas warganet sepakat dan mendukung reaksi sang wanita saat tahu dirinya dijelek-jelekkan oleh pacar di belakang.