
Masih menganggap Maharani Kemala kurang sultan? Coba, nih, lihat peralatan dapur miliknya. Maharani Kemala ternyata juga memakai perabotan dapur keluaran merek Hermes.
Salah satunya adalah piring ini. Produk yang dikategorikan sebagai piring dessert ini dipatok dengan harga USD 350 atau hampir setara dengan Rp4,9 juta. Itu cuma buat satu piring, mahal bukan?
4. Tak ketinggalan, mangkoknya juga dari Hermes

Selanjutnya ada mangkok yang lagi-lagi keluaran merek Hermes. Dalam unggahan TikTok miliknya, Maharani Kemala memakai mangkok branded miliknya untuk wadah saat beli bakso di luar.
Harga mangkok yang satu ini juga tidak kalah mahal dari barang-barang sebelumnya, yakni Rp3,2 juta. Kalau buat beli mangkok biasa, kira-kira dapat berapa lusin, ya?
5. Scooter anak keluaran brand Fendi

Terakhir ada scooter yang Maharani Kemala beli untuk sang anak, Dewa Gede Darren Mahaputra. Bukan produk sembarangan, Maharani membelikan scooter lucu merek Fendi seharga Rp8 juta.
Itulah beberapa barang sepele milik Maharani Kemala yang berasal dari brand ternama dan dipatok dengan harga mahal. Barang apa yang paling membuat kamu terkejut?
Baca Juga: 8 Potret Sudut Mewah Villa Maharani Kemala, Dibeli Mama Rieta Rp 200 Miliar?