Suara.com - Ingin salat tahajud tapi susah untuk bangun tengah malam? Simak empat tips berikut ini ya.
Salat tahajud atau salat malam merupakan ibadah sunnah yang selalu dikerjakan oleh Rasulullah.
Dalam hadis riwayat Abu Hurairah, Rasulullah berkata: Salat yang paling utama (afdhal) ialah salat malam setelah salat fardhu (HR: Muslim).
Walaupun melaksanakan salat tahajud sangat sulit di saat jam tidur, ada tips yang bisa diterapkan agar mudah menjalankan ibadah sunnah tersebut.
Baca Juga: Viral ABG Salat Sambil Merokok, Kejadian Diduga di Makassar
Dilansir dari NU Online, tips ini diungkap lewat syair karya Kitab Kifayatul Atqiya wa Minhajul Ashfiya, berikut tipsnya:
- Memperbarui wudhu di jam isya
- Berzikir sebelum matahari tenggelam, seperti bertasbih atau istighfar sambil menghadap kiblat.
- Isi waktu di jam maghrib dan isya seperti salat, membaca Al-Qur’an, dan berzikir.
- Tidak berbicara saat setelah zikir.
Selain itu, keutamaan salat tahajud bisa menjadi cara untuk mendekatkan diri kepada sang pencipta Allah SWT. Hal ini disebutkan lewat hadis riwayat al-Tirmidzi dan al-Thabarani:
“Hendaklah kalian melaksanakan sholat malam sebab sholat malam merupakan kebiasaan orang-orang soleh sebelum kalian, pendekatan diri kepada Allah, penebus dosa, dan mengusir penyakit dari tubuh” (HR: al-Tirmidzi dan al-Thabarani).
Adapun niatnya bisa dibaca sebelum salat tahajud, berikut doanya:
Usholli Sunnatan Tahajudi Rok’ataaini Mustaqbilal Qiblati Lillaahi Taa’ala
Baca Juga: Pemkot Pekanbaru Belum Izinkan Salat Idul Adha di Lapangan
Artinya:
Aku salat sunah tahajud dua rakaat menghadap kiblat karena Allah Ta’aala
Untuk melakukan salat tahajud, penting untuk mempersiapkan dan membersihkan batin dari kedengkian, akidah bid’ah dan duniawi. Selain itu, perlu melatih diri untuk menumbuhkan rasa cinta kepada Allah SWT serta bermunajat kepadanya.