Suara.com - Memiliki rumah yang nyaman dan mewah bisa jadi impian bagi banyak orang. Rumah dengan beragam fasilitas seperti lift juga bisa membuat kenyamanan tersendiri bagi penghuninya.
Seorang wanita menunjukkan rumah mewah dengan fasilitas lengkapnya. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @adelinemargaret.
Saat itu, seorang warganet memintanya Adeline untuk menunjukkan jalan dari kamar menuju dapurnya. Ia sempat heran mengapa banyak warganet yang penasaran dengan isi rumahnya.
Ia kemudian mulai berjalan keluar kamar untuk menuju dapur. Kamarnya berada di lantai 3 sehingga ia menaiki lift untuk turun ke lantai 2 tempat dapurnya berada.

Lift yang digunakan terlihat elegan dengan pitu kaca transparan. Hal ini membuat rumahnya terlihat seperti hotel.
Rupanya Adeline memiliki 2 dapur. Satu dapur bersih dan dapur kotor. Dapur pertama yang ia datangi adalah dapur bersih.
Di situ, tampak ornamen dapur yang mewah dan tampak sangat mahal. Kemudian ia ke dapur kotor yang berada di lantai 1 menggunakan lift.
Dapur kotor Adeline terlihat lebih sederhana dibanding sebelumnya. Namun, dapur tersebut memiliki desain interior minimalis yang membuat betah saat memasak.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Ribuan warganet memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Mau Wisata Horor di Jogja? Baca Dulu Kisah di Balik 5 Rumah Angker Ini
"Rumah kita sama kak. Bedanya kakak asli, aku halu," komentar seorang warganet.