Curhat Guru Dipecat setelah Ketahuan Jadi Model Dewasa, Gegara Dilaporkan Suami

Sabtu, 26 Juni 2021 | 18:00 WIB
Curhat Guru Dipecat setelah Ketahuan Jadi Model Dewasa, Gegara Dilaporkan Suami
Ilustrasi Wanita Dipecat (Pexels/kira schwarz)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Karir seorang wanita sebagai guru berakhir kandas setelah dirinya kepergok menjadi model dewasa. Ia pun dipecat dari sekolah tempatnya mengajar.

Melansir Daily Star, wanita 32 tahun bernama Amy Kupps tersebut sebelumnya menjalani kehidupan ganda sebagai guru dan model di situs dewasa OnlyFans.

Amy sudah menjadi guru sejarah selama 7 tahun sebelum memutuskan untuk menjadi model dewasa di tahun 2019. Saat itu, sang suami masih mendukungnya karena mereka bisa mendapat penghasilan tambahan.

Wanita ini bisa dibayar hingga USD 150.000 atau Rp2,1 miliar dari pekerjaan sampingannya. Meski begitu, Amy menyembunyikan aktivitas tersebut dari rekan kerja di sekolah.

"Ketika aku masih muda, aku selalu ingin menjadi model Playboy atau aktris, tapi aku tumbuh dewasa dan menjadi guru serta punya suami, jadi untuk apa aku mempertimbangkannya?" ungkap Amy dulu.

Meski begitu, banyak yang menyukai foto Amy di Instagram. Pada akhirnya, mantan guru ini mulai membagikan foto seksi di situs dewasa.

Ilustrasi Guru (Pexels/Andrea Piacquadio)
Ilustrasi Guru (Pexels/Andrea Piacquadio)

"Suamiku membantu dengan menjadi fotograferku dan kami memikirkan konten baru bersama. Aku pikir semuanya berjalan lancar dan kami adalah tim," tambah Amy.

Selain mendapat penghasilan tambahan, Amy mengaku jika pekerjaan sebagai model membantunya untuk melepaskan stres. Namun, suami Amy lama-kelamaan cemburu.

"Suamiku tidak tahan bahwa ada pria di dunia maya yang memanjakanku dengan hadiah yang lebih mahal dari yang diberikannya," ungkap wanita ini.

Baca Juga: Curhat Wanita Pertama Kali Pakai TikTok, Malah Temukan Bukti Suami Selingkuh

Tak hanya itu, suami Amy ternyata melapor ke sekolah. Akibatnya, wanita ini berakhir dipecat dan memutuskan bercerai dengan sang suami.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI