Viral Prosedur Oplas 'Telinga Peri' di China, Diklaim Bikin Wajah Terlihat Kurus

Jum'at, 18 Juni 2021 | 10:20 WIB
Viral Prosedur Oplas 'Telinga Peri' di China, Diklaim Bikin Wajah Terlihat Kurus
Ilustrasi Telinga (Unsplash/Taisiia Shestopal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Prosedur oplas telinga peri sendiri dapat dilakukan dengan dua cara. Pertama, dokter dapat memindah tulang rawan dari area lain di tubuh ke bagian belakang telinga. Cara lainnya, dokter akan menyuntikkan hyaluronic acid.

Ilustrasi Oplas

Meski begitu, prosedur ini bukan tanpa risiko. Menurut dokter bedah Wang Jiangyun di The Third People's Hospital, prosedur ini dapat berisiko menyebabkan infeksi, bekas luka, atau telinga yang terlihat asimetris.

Selain itu, seseorang dapat mengalami alergi, penggumpalan darah, hingga pembusukan kulit ketika memakai hyaluronic acid.

"Aku berani mengatakan bahwa setelah tren telinga peri selesai, akan ada banyak orang yang meminta agar telinga mereka dikembalikan seperti semula. Sama seperti tren hidung selebgram, kelopak mata ganda gaya Eropa, dan lainnya yang pernah populer."

"Setelah waktu berlalu, kau akan mendapati tren fashion berubah menjadi jelek. Jadi aku harap orang-orang lebih rasional soal ini," ungkap dokter Wang Jiangyun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI