Kembar Identik Dilamar Oleh Lelaki yang Sama, Berniat Mau Hamil Barengan

Rabu, 16 Juni 2021 | 12:44 WIB
Kembar Identik Dilamar Oleh Lelaki yang Sama, Berniat Mau Hamil Barengan
Kembar Identik Dilamar Oleh Lelaki yang Sama. (Independent)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kembar identik Anna dan Lucy DeCinque mengumumkan pertunangan mereka dengan lelaki yang sama dalam reality show Extreme Sisters. Dua perempuan berusia 35 tahun ini akan menikah dengan Ben Byrnes yang telah mereka kencani sejak 2011.

Dilansir dari Independent, pasangan kembar kontroversial dari Perth, Australia itu muncul dalam episode terbaru Extreme Sisters, serial yang mengeksplorasi hubungan saudara yang paling obsesif dan tak terpisahkan.

Dalam pertunangan itu, Byrnes mengajukan pertanyaan saat ketiganya piknik di taman romantis dan menghadiahi mereka berdua satu set cincin dengan tiga lapisan.

Lapisan tengah untuk kedua perempuan itu menampilkan berlian bulat yang besar. Byrnes mengatakan tiga lapisam melambangkan hubungan mereka bertiga.

"Anna, kamu berarti dunia bagiku dan aku ingin menghabiskan hidupku bersamamu, dan Lucy, kamu berarti dunia bagiku dan aku ingin menghabiskan hidupku bersamamu. Aku mencintaimu, aku mencintai kalian berdua," ucap lelaki tersebut saat melamar dua kekasih kembarnya itu.

Poligami memang tidak diakui secara hukum di Australia, tetapi si kembar menyarankan mereka mungkin bisa menikah di Malaysia, Indonesia, atau sebagian wilayah Amerika.

Byrnes berjanji kepada tunangannya bahwa dia bersedia melakukan apa pun untuk membuat keduanya bahagia. Tentu saja ini disambut positif oleh Anna dan Lucy.

Bahkan, mereka mengatakan ingin hamil pada saat yang sama dan berencana melakukannya melalui IVF atau bayi tabung. Ini telah mereka siapkan selama bertahun-tahun.

Dalam video yang diposting ke Instagram mereka, pasangan tersebut juga terlihat melakukan tes kehamilan bersama. Tapi keduanya kembali negatif.

Baca Juga: Terpisah 30 Tahun, Saudara Kembar Tak Sengaja Dipertemukan di TikTok

Anna berkata jika dia hamil, Lucy pasti juga akan hamil karena tubuh mereka sama. Ia juga menambahkan, "Kami akan berusaha mewujudkannya, pasti."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI