Suara.com - Setelah resmi dijual di Indonesia pada 9 Juni 2021 lalu, kemasan BTS Meal menjadi benda yang cukup berarti bagi banyak ARMY (penggemar BTS).
Tak heran setelah mendapatkan menu spesial kolaborasi McDonald's dan grup idola Korea Selatan BTS ini, banyak Army yang menyimpannya, bahkan mencuci dan mengeringkan kemasan edisi terbatas tersebut.
Selain untuk diabadikan dengan dibingkai, ternyata ada cara yang cukup kreatif yang bisa kamu lakukan dengan kemasan BTS Meal milikmu, lho. Seperti yang dilakukan pemilik akun TikTok @kynayda ini.
Melalui video ini, ia membagikan tutorial ketika memanfaatkan berbagai kertas dan karton dari kemasan BTS Meal menjadi jaket hingga bucket hat yang fashionable. Penasaran bagaimana caranya? Simak yuk langkahnya berikut ini.
Dalam video tersebut, perempuan bernama Kyra Nayda ini mengungkapkan jika ia menggunakan dua buah jaket berwarna putih dan ungu yang ia jahit menjadi satu sehingga menjadi half jacket yang lebih menarik.
"Sekalian ngereward jaket-jaket lama aku," ungkapnya.
Selanjutnya, ia menggunakan plastik pelapis dengan bahan PVC lentur 0,7 mm. Karena sudah niat mendaur ulang kemasan BTS Meal, ia membuka dua saus uniknya dari bawah, sehingga tidak merusak kemasan depannya.
"Terus aku juga cuci cup nya (gelas), terus aku gunting biar jadi lembaran seperti ini," kata dia.
Nantinya, gelas yang sudah berupa lembaran tadi, dengan paper bag BTS Meal akan ia buat menjadi motif di saku jaket miliknya. Caranya tinggal dijahit sesuai dengan saku jaket, menggunakan plastik pelapis berbahan PVC tadi.
Agar lebih modis, Kyra juga memotong jaketnya sedikit lebih pendek, sehingga modelnya jadi seperti crop jacket. Kini, jaket lamanya jadi terlihat eye catchy. Tentunya, lebih disukai oleh ARMY.
"Dan ini hasilnya, aku bikin half and half, terus kantongnya juga menyesuaikan warnanya. Aku bikin cuttingannya jadi crop," jelas dia.
Nah, untuk bahan-bahan lainnya, Kyra pun menggunakan untuk membuat bucket hat yang unik, dengan paduan karton dari gelas dan paper bag, juga kemasan saus sebagai hiasan. Unik banget kan?