Kisah Warganet Kasih Salam Pas Masak Nasi, Ujungnya Malah Bikin Publik Emosi

Arendya Nariswari Suara.Com
Senin, 14 Juni 2021 | 10:40 WIB
Kisah Warganet Kasih Salam Pas Masak Nasi, Ujungnya Malah Bikin Publik Emosi
Ilustrasi nasi. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kekinian, tidak sedikit warga masyarakat yang gemar membagikan tutorial memasak melalui berbagai media sosial. Misalnya saja seperti warganet berikut yang menunjukkan cara memasak nasi.

Agar nasi nantinya aromanya wangi, tak jarang beberapa orang memasukkan daun salam ke dalam air rendaman beras di rice cooker.

Ya, belum lama ini salah seorang warganet mengunggah status WhatsApp ketika hendak memasak nasi.

Pada keterangan foto yang diunggah, warganet tadi tampak membawa daun salam dan menyertakan tulisan di bawah gambar.

Baca Juga: Viral Penampakan Hiu Tutul di Perairan Laut Muaragembong Bekasi

Kisah Warganet Kasih Salam Waktu Masak Nasi, Ujungnya Malah Bikin Publik Emosi. (Twitter/@txtdrstoryWA)
Kisah Warganet Kasih Salam Waktu Masak Nasi, Ujungnya Malah Bikin Publik Emosi. (Twitter/@txtdrstoryWA)

"Beri salam,"tulis warganet tersebut sembari tangannya memegang daun salam.

Kocaknya, setelah memasukkan daun salam, warganet ini malah memberikan salam kepada rendaman beras yang hendak dinanak tersebut.

"Assallamualaikum WR WB,"tulis warganet tersebut usai memasukkan daun salam ke dalam air rendaman beras.

Sontak saja, foto status WA milik warganet tersebut jadi sorotan publik. Tidak sedikit warganet lain yang tertawa mendengar dan melihat lelucon jayus tersebut.

Mereka bahkans sempat memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar.

Baca Juga: Keras! Warga Malaysia Hujat UAS Soal Haji 2021: Muslim di Malaysia Pun Marah Sama Somad

"Apa sih, receh banget awokwokwokw,"sebut salah seorang warganet.

"Pernah nemu jokes kayak gini, tapu lupa di mana, ketawa banget,"imbuh warganet lain.

"Baca reply baru paham, wkwkwk, btw itu nggak kelihatan juga kalau daun salam,"timpal warganet lainnya.

Sampai dengan artikel ini ditulis, foto status WhatsApp warganet tentang beri salam ke rendaman air beras tersebut telah viral dan mendapatkan 4 ribu lebih likes. Duh, ada-ada saja ya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI