Suara.com - Bagi sebagian orang, jarum suntik merupakan benda yang cukup mengerikan. Tak hanya anak-anak, orang dewasa pun banyak yang takut disuntik, bahkan sampai membaca ayat kursi.
Seperti halnya lelaki satu ini yang videonya viral di Twitter. Terlihat bagaimana ia begitu ketakutan saat menerima suntikan dari petugas medis. Video yang diunggah akun @WahyuYordan pun mencuri perhatian.
Awalnya, lelaki dengan tubuh kekar yang diduga merupakan seorang polisi ini duduk dan bersiap menunggu giliran untuk divaksinasi. Saat itu, ia beberapa kali meminta petugas medis untuk menunggu, karena dirinya masih merasa tegang.
Tak disangka, saat sang teman menolongnya untuk memegang tubuhnya, tiba-tiba saja lelaki tersebut membacakan ayat Kursi karena cemas dan takut saat mendapat suntikan.
Baca Juga: Peletakan Batu Pertama Bukit Algoritma Disorot, Tulisan 'Silicon' Masih Typo
Bahkan, saat jarum suntik menembus kulitnya, lelaki tersebut berteriak "Lailah Illallah, Allahu Akbar," sambil memejamkan matanya dan memalingkan tubuhnya ke temannya yang tengah memeluknya.
"Biar takut jarum jangan takut vaksin," tulis pemilik akun untuk menerangkan video tersebut.
Tentu saja, hal tersebut membuat banyak warganet geli. Bahkan, banyak juga yang kagum dengan polisi tersebut karena sempat-sempatnya melafalkan ayat Kursi dalam kondisi itu.
Pada saat artikel ini ditulis, video tersebut berhasil mengumpulkan lebih dari 301 ribu views, dan lebih dari 4500 likes. Beragam komentar dituliskan warganet merespon video itu.
"Meski takut jarum tapi dia berani ikut vaksin. Good job!," tulis seorang warganet.
Baca Juga: Order Burger, Nafsu Makan Warganet Mendadak Hilang Gegara Temukan Kejanggalan
"Sebenarnya, inilah yang namanya keberanian sejati. Dia memiliki fobia dan trauma ekstrem tetapi dia masih bertahan dan menjalaninya," kata yang lain.