Curhat Wanita Galang Donasi untuk Kecilkan Payudara, Malah Banjir Komentar Tak Senonoh

Rabu, 09 Juni 2021 | 20:15 WIB
Curhat Wanita Galang Donasi untuk Kecilkan Payudara, Malah Banjir Komentar Tak Senonoh
Ilustrasi ukuran payudara. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Memiliki ukuran payudara yang terlalu besar dapat menimbulkan rasa tidak nyaman bagi seseorang. Salah satu contoh adalah curhatan wanita yang terpaksa menggalang donasi untuk mengecilkan payudara berikut ini.

Akibat ukuran payudara yang terlalu besar, wanita bernama Phoebe Rodgers ini sering mendapat perlakuan kurang menyenangkan. Hal tersebut juga terjadi saat dirinya menggalang dana.

Melansir Daily Star, wanita 24 tahun ini membuka laman GoFundMe karena membutuhkan dana 4.000 poundsterling atau sekitar Rp80,8 juta untuk operasi mengecilkan payudara.

Sebelumnya, Phoebe sudah pernah mendapat saran dari dokter untuk menurunkan berat badan demi mengecilkan payudara. Meski begitu, saran tersebut terbukti gagal.

Karena tak punya pilihan, Phoebe memilih untuk menggalang dana lewat Internet. Meski begitu, wanita ini malah mendapat komentar tak senonoh.

"Aku mendapat pesan setiap hari dari pria yang berkata payudaramu menakjubkan dan itu membuat frustrasi karena aku lebih dari sekedar itu," curhatnya.

Curhat Wanita Ingin Kecilkan Payudara, Malah Dapat Komentar Tak Senonoh (gofundme.com/Phoebe Lois Rodgers)
Curhat Wanita Ingin Kecilkan Payudara, Malah Dapat Komentar Tak Senonoh (gofundme.com/Phoebe Lois Rodgers)

"Yang terburuk adalah orang-orang mengirimi pesan berkata mereka akan berdonasi ke GoFundMe jika aku mengirimkan foto payudaraku. Itu terjadi setiap waktu," tambah Phoebe.

Phoebe melanjutkan bahwa kebanyakan orang berkata bahwa ia harus bersyukur punya payudara ukuran 34HH. Ada pula yang merasa iri padanya.

Meski begitu, Phoebe malah sering mendapat komentar tak senonoh sejak umur 16 tahun. Hal tersebut membuatnya ingin melakukan operasi mengecilkan payudara.

Baca Juga: Kampanye Nyentrik Politikus Meksiko, Oplas Payudara hingga Foto Telanjang Dada

Tidak hanya itu, Phoebe juga mudah sakit punggung, pundak, hingga mengalami rasa sakit di payudara. Kulitnya juga mudah mengalami ruam kemerahan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI