Warganet lain pun ikut berkomentar. "Luar biasa. Semoga selalu jujur ya nak. Lebih baik minta daripada mencuri," ujar warganet ini.
"Orang tuanya hebat karena sudah berhasil mendidik. Pasti orang tuanya bangga dengan anak itu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (7/6/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 100 ribu kali di Instagram.