Bruntusan Susah Hilang? Dr Richard Lee Ungkap Cara Mengatasinya

Senin, 07 Juni 2021 | 10:20 WIB
Bruntusan Susah Hilang? Dr Richard Lee Ungkap Cara Mengatasinya
Ilustrasi perawatan wajah agar tidak bruntusan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya sarankan kalau sudah peeling eksfoliasi di atas 30 persen, lakukan di klinik. Karena peeling itu juga ada risikonya. Bisa terbakar, iritasi, jadi lakukan dengan benar di klinik jangan di rumah. Efeknya bisa bagus banget untuk hilangkan bruntusan terutama yang sedang dan berat," terangnya panjang lebar.

4. Laser Diode
Jika ketiga cara tersebut belum juga efektif menghilangkan bruntusan, solusi lainnya bisa melakukan perawatan di klinik.

Menurut dr. Richard, kombinasi perawatan dengan laser diode di klinik bisa menjadi solusi untuk menyumbat kelenjar sebum sehingga bruntusan tidak akan menguap.

"Biasanya saya mengombinasikan laser dan peeling untuk pengobatan bruntusan. Tapi, kalau penyebabnya tidak kita atasi, nanti hilang lalu muncul lagi," terangnya.

Jadi, sangat penting untuk mengetahui penyebab bruntusan di awal. Nah, Anda yang ingin mendengar langsung penjelasan lengkap dr Richard Lee tentang bruntusan dan cara mengatasinya, klik di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI