Suara.com - Cemburu mungkin memang tanda cinta. Tapi, kalau hati telah dipenuhi oleh kecurigaan hingga mengatur pasangan untuk tak boleh bersosialisasi dengan lawan jenis, rasanya sudah berlebihan ya.
Hal inilah yang juga dilakukan seorang perempuan yang membuka percakapannya di TikTok dengan pacarnya. Dalam tangkapan layar dari pesan tersebut, terlihat si lelaki mempertanyakan, mengapa pacarnya itu meng-unfollow semua followingnya di Instagram.
Bahkan, akun bernama Desy Jung itu hanya membolehkan pacarnya mengikuti akun Presiden RI, Joko Widodo. Sementara, teman-teman maupun sodara, khususnya lawan jenis, tidak diperbolehkan untuk difollow oleh si pacar.
Tentu saja, apalagi alasannya kalau bukan karena cemburu. Perempuan tersebut takut, si pacar genit terhadap perempuan lain dan menikmati berbagai foto lawan jenis di belakangnya.
Baca Juga: Kisah Wanita Pacaran 7 Tahun, Sudah Nabung dan Beli Rumah, Endingnya Nyesek
"Gak! Lu boleh follow Pak Jokowi doang!," kata si pacar tegas pada lelaki itu.
Ia juga menyebut, seharusnya lelaki itu beruntung, karena masih menyisakan satu following di Instagram. Tentu saja reaksi berlebihan dari seorang perempuan ke pacarnya ini pun menimbulkan banyak tanggapan.
Meski telah hilang di TikTok, tangkapan layar video itu telah diunggah oleh akun Twitter @areajulid dan ramai dengan komentar.
"Anjrit. Semoga cowonya bkn Taurus ya. Ngeiya-iyain awalnya, nurut gitu tapi aslinya muak banget. Endingnya bakal angkat kaki dengan alasan capek. Kena mental u mba," kata @ranutzxx.
"Biasanya yang posesif setengah mati kek gini, pas putus ngerasa yang paling tersakiti," ujar @groovejekyll.
Baca Juga: Kocak! Reaksi Bapak-bapak Takut Tes Swab, Nangis Sampai Doa Komat-kamit
"Kok yang begini bisa punya pacar sih sedangkan aku yamg baik hati bagai bidadari serta rajin menabung jomblo wkwkwkwkw," tanya @uiuitttt.