Ingin Hemat Biaya Pernikahan, Mempelai Perempuan Hanya Sediakan Satu Jenis Makanan

Senin, 31 Mei 2021 | 12:35 WIB
Ingin Hemat Biaya Pernikahan, Mempelai Perempuan Hanya Sediakan Satu Jenis Makanan
Ilustrasi pengantin. (Pexels/Daria Obymaha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Semua orang mungkin akan setuju kalau biaya pernikahan mahal. Terlebih jika mengundang tamu hingga ratusan orang. Biaya terbanyak biasanya habis untuk menyediakan makanan bagi para tamu undangan.

Menyadari hal tersebut, seorang pengantin perempuan asal Amerika Serikat mencoba berhemat dalam menyediakan makanan saat hari pernikahannya. Ia hanya menyediakan satu jenis makanan, yaitu chicken tender, untuk setiap tamu yang diundang. Dikutip dari Mirror, ada sekitar 200 tamu yang diundang.

Hal itu terungkap diketahui publik setelah teman ibu mempelai pria membagikannya di media sosial Reddit. Bukan hanya tentang makanan, pengantin wanita itu juga coba berhemat dengan meminta saudara iparnya untuk menjadi pengiring pengantin juga membiayai pesta lajangnya selama tiga hari.

"Pengantin wanita memilih saudara iparnya sebagai pengiring pengantinnya. Kemudian mengharapkan dia untuk mendanai pesta lajang selama tiga hari. Kakak iparnya tidak mampu, jadi ibu dari pengantin pria yang membayar itu pada akhir pekan," beber pengguna Reddit tersebut.

Baca Juga: Hindari Over Budget, Cara Cerdas Ini Bantu Pangkas Biaya Nikah

Meski telah dibiayai, ibu dari pengantin pria ternyata tidak diundang dalam pesta lajang itu. Hanya ada ibu si pengantin wanita. Belum sampai di situ, mertua si mempelai perempuan juga yang memesan dan membayar gereja untuk pelaksanaan menikah.

"Dan membayar berbagai macam barang lainnya, sudah lebih dari $ 10.000 (Rp 142,73 juta). Orangtua mempelai wanita tidak membayar untuk APA PUN. Tidak ada yang bahkan mengucapkan 'terima kasih' kepada ibu pengantin pria," ditulis dalam unggahan Reddit tersebut.

Kedengarannya sangat kacau. Tetapi keadaan ternyata berubah jadi lebih buruk ketika pengantin wanita menelepon calon ibu mertuanya untuk menanyakan apakah dia dapat mengambil makanan yang telah dipesan untuk para tamu pada hari pernikahannya.

"Dia setuju dan bertanya dari mana dia mengambilnya dan apa itu? 'Ini 200 chicken tender'. Itu saja. Itu saja makanan yang mereka pikirkan untuk dipesan saat pernikahan. 200 chicken tender untuk 200 orang," lanjut tulisan tersebut.

Unggahan itu memicu respon dari pengguna lain di Reddit. Mereka heran mengapa mempelai pria membiarkan calon istrinya melakukan hal tersebut kepada keluarganya dan pada hari pernikahan keduanya.

Baca Juga: Bikin Kesal, Pengantin Wanita Ini Minta Sumbangan Tambahan dari Tamu

Menurutmu, apakah ini cara yang cerdas untuk menghemat biaya pernikahan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI