Sambil Meringis Kesakitan Karena Kontraksi, Ibu Hamil Ini Sempat-sempatnya Joget TikTok

Kamis, 27 Mei 2021 | 19:05 WIB
Sambil Meringis Kesakitan Karena Kontraksi, Ibu Hamil Ini Sempat-sempatnya Joget TikTok
Ibu Hamil Lagi Kontraksi Malah Joget TikTok (TikTok/borupane1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak ibu mengatakan, pengalaman nyeri saat melahirkan adalah hal yang paling tak bisa mereka lupakan. Terlebih bagi mereka yang merasakan kontraksi luar biasa saat mendekati momen melahirkan. 

Bahkan, karena rasa sakit ini, tak sedikit dari ibu sulit untuk melakukan hal lain karena harus menahan rasa sakit. Namun, nampaknya hal itu berbeda dengan perempuan satu ini.

Lewat video viral, seorang perempuan merekam dirinya sedang berjoget TikTok meski tengah mengalami kontraksi. Tentu saja pengalaman unik ini menyita perhatian warganet di media sosial tersebut.

Lewat video yang diunggah @borupane1, terlihat perempuan dengan kaos bergaris dan dililit kain jarik itu kesakitan dengan wajah meringis sambil tetap bergoyang dengan perut hamil besarnya.

Baca Juga: Curhat Pria Tak Diizinkan Keluarga Jadi Mualaf, Bakal Tak Dianggap Anak

Ibu Hamil Lagi Kontraksi Malah Joget TikTok (TikTok/borupane1)
Ibu Hamil Lagi Kontraksi Malah Joget TikTok (TikTok/borupane1)

Diiringi lagu dangdut remix di TikTok, ia mencoba mengabaikan rasa sakit.  Menurutnya, dia sudah merasakan rasa sakit kontraksi ini selama dua jam.

Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat hingga lebih dari 8,8 juta kali dengan ribuan komentar. Tak sedikit warganet yang menyarankan agar perempuan itu lebih banyak berdzikir daripada berjoget di TikTok.

Namun, tak sedikit yang membela karena masih bisa berjoget agar merasa tak tegang di tengah sakit.

"Kamu kuat banget mba, keinget aku dulu waktu mau lahiran nangis tanpa henti," tulis @aqilashafa311.

"Hebat udah kerasa mules masih bisa TikTokan gw mah boro-boro bangun dari kasur aja meringis terus nahan sakit," ujar @dinajuliansendi.

Baca Juga: Suami Punya 3 Istri, Wanita Ini Bagikan Momen Akur dengan Istri Pertama

"Joget banyak gerak sangat bagus biar mudah pembukaannya dan tak terasa sakit luar biasa. Sehat selalu dan lancar lahirannya," kata @chrischan_208.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI