Suara.com - Mimpi keguguran saat Anda tengah hamil tentu membuat stres. Melihat kengerian seperti itu dalam mimpi, pasti akan memicu ketakutan kalau-kalau ini akan terjadi dalam kehidupan nyata.
Dilansir melalui Auntyflo, mimpi keguguran saat sedang hamil merupakan hal yang normal. Jadi, Anda sebnarnya tak perlu khawatir.
Namun jika Anda tidak memiliki bayi, umumnya mimpi tentang keguguran biasanya disebabkan oleh kesulitan yang Anda alami saat ini dalam hidup.
Jika Anda berada di trimester ketiga kehamilan, Anda akan cenderung sering mengalami mimpi seperti itu, lantaran Anda takut kehilangan bayi yang tengah Anda kandung.
Baca Juga: Arti Mimpi Melihat Beragam Warna, Benarkah Hitam Pertanda Buruk?
Mimpi keguguran ini mungkin datang sebagai peringatan bagi Anda dan merupakan pikiran bawah sadar yang memberi tahu bahwa Anda perlu lebih memperhatikan kehamilan dan menjaga tubuh Anda.
Jika Anda mimpi keguguran setelah melahirkan, maka mimpi ini bisa menjadi peringatan bahwa ada sesuatu yang tidak beres menyangkut kesehatan Anda.
Setelah melahirkan, Anda bisa saja tak peduli pada kesehatan dan pola makan, sehingga Anda diperingatkan untuk menjaga diri sendiri.
Ada hubungan dengan tubuh Anda di mana Anda harus mendukung pola makan Anda dengan benar, serta menghindari zat adiktif yang dapat mengganggu perkembangan bayi Anda.