Curhat Wanita Uang Tabungan Menikah Ludes, Dibawa Pacar Nikahi Orang Lain

Kamis, 20 Mei 2021 | 08:46 WIB
Curhat Wanita Uang Tabungan Menikah Ludes, Dibawa Pacar Nikahi Orang Lain
Ilustrasi Wanita Ditinggal Nikah. (freepik.com/freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada banyak persiapan yang perlu dilakukan sebelum menikah, termasuk menabung biaya menikah. Namun, meski sudah menabung bersama, wanita ini malah ditinggal nikah oleh pacar.

Kisah pilu wanita tersebut dibagikan oleh akun @sharaadw di media sosial Tiktok. Sang pemilik akun membagikan kisah temannya yang baru saja putus cinta.

"Dia udah 3 hari nggak makan, jadi kita pesenin seblak kesukaan dia," jelas akun @sharaadw di awal video.

Pemilik akun @sharaadw lantas menjelaskan alasan temannya patah hati. Rupanya, sang teman ditinggal nikah oleh pacar meski keduanya sudah menabung bersama untuk biaya menikah.

Baca Juga: Terjatuh Masuk Got, Pria Ini Lamar Kekasih, 'Kupinang Kau di Selokan'

"Tujuh tahun bikin tabungan bersama dengan pacarnya buat nikah. Dia baru tahu pacarnya nikah hari Minggu kemarin dengan orang lain."

7 Tahun Menabung Bersama, Wanita Ini Ditinggal Nikah Pacar (tiktok.com/@sharaadw)
7 Tahun Menabung Bersama, Wanita Ini Ditinggal Nikah Pacar (tiktok.com/@sharaadw)

Tak hanya sakit hati karena diselingkuhi, wanita ini juga tak menyangka bahwa uang tabungan pernikahan mereka ikut dibawa kabur.

"Ternyata pacarnya nikah pakai duit tabungan mereka berdua," tambah @sharaadw sambil membagikan video temannya yang sedang menangis.

Sejak dibagikan, kisah ditinggal nikah tersebut telah ditonton hingga 3,5 juta kali. Tak hanya ikut kasihan, banyak yang kesal dan menyarankan agar wanita dalam video mengambil jalur hukum.

"Laporin atuh, itu udah termasuk kasus pidana penipuan. Biar uangnya dikembaliin terus dia juga didenda. Biar ada jeranya. Jangan diem aja, lawan kak," tulis salah satu saran.

Baca Juga: Putus, Viral Wanita Rela Tempuh 9500 Km demi Hapus Kenangan Bersama Mantan

"Percayalah pernikahan mantannya nggak bakal berkah dan awet. Soalnya pakai uang yang bukan hak dia 100 persen."

"Kalau aku jadi dia, datengin mertua si cowoknya, jelasin gimana cerita awal, dan minta dibalikin duitnya. Enak aja dia yang kerja keras," tambah saran lain.

"Mbak akan mendapat pria yang baik hati, jujur, setia, dan kaya raya. Dan yang ninggalin mbak akan berbalik menangis," tulis warganet lain mendoakan.

Selain ditonton jutaan kali, video viral tersebut juga sudah disukai hingga 330 ribu kali. Selain itu, ada lebih dari 14 ribu komentar dari pengguna TikTok lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI