- Sarapan: omelet dan yoghurt
- Makan siang: grilled chicken dan sayuran
- Makan malam: salad sayur dengan sesame dressing
Selain mengatur pola makan, berikut beberapa tips yang dapat Anda terapkan untuk mempercepat penurunan berat badan
- Sarapan itu penting
Alih-alih menurunkan berat badan, melewatkan sarapan dapat membuat Anda kehilangan nutrisi penting dan mendorong Anda lebih banyak ngemil sepanjang hari karena merasa lapar - Banyak Minum Air Putih
Selain mencegah dehidrasi, air putih juga dapat digunakan sebagai penunda lapar. - Rajin berolahraga
Selain memberi banyak manfaat bagi kesehatan, berolahraga secara rutin juga dapat membantu membakar kalori berlebih yang tidak dapat dihilangkan hanya melalui diet
Mungkin ada kalanya, Anda bosan menjalani menu diet yang terkesan hambar dan berkeinginan kembali mengkonsumsi makanan berkadar lemak dan kalori tinggi. Tentu Anda bisa mengkonsumsinya sekali waktu atau kerap disebut dengan cheating day.
Namun perlu diperhatikan bahwa Anda harus mengganti penumpukan kalori di hari itu dengan mengkonsumsi makanan yang rendah kalori di hari selanjutnya guna menghindari penumpukan kalori tubuh. Nah, seperti itulah menu diet sehat yang tepat.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri