Trik Unik Agar Anak Makan 8 Jenis Sayur, Bagaimana Caranya?

Senin, 17 Mei 2021 | 15:53 WIB
Trik Unik Agar Anak Makan 8 Jenis Sayur, Bagaimana Caranya?
Ilustrasi anak makan sayur. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sayur kerap kali tak bersahabat dengan anak-anak. Itu sebabnya, para ibu selalu memutar otak agar anak mau makan sayur, salah satunya dengan memodifikasi sayur menjadi makanan yang menarik.

Trik unik dari ibu asal Inggris ini mungkin bisa ditiru. Tak tanggung-tanggung, ia bahkan menyelipkan delapan jenis sayuran sekaligus pada roti gulung sosis yang biasa menjadi camilan anaknya.

Dalam resepnya, ia mencampurkan bawang bombay, kembang kol, brokoli, wortel, bayam, ubi jalar, cukini, dan labu. Dia mencampurkan seluruh sayuran tersebut untuk dibuat menjadi pasta, kemudian menambahkan daging sosis, telur, dan remah roti sebagai isiannya. Setelah dibentuk, adonan ditutup dengan puff pastry dan dipanggang.

Ia membagikan pengalaman tersebut pada akunnya di Facebook dan mengatakan dengan bangga, "Tidak pernah salah dengan roti gulung sosis buatan sendiri dengan sayuran tersembunyi."

Baca Juga: Catat! Banyak Makan Sayur dan Buah Belum Tentu Cukupi Kebutuhan Vitamin C

Warganet yang menanggapi postingan tersebut setuju bahwa roti gulung sosis buatannya tampak lezat dan merupakan cara yang tepat agar anak-anak makan sayur.

Ia bahkan membagikan resep dari roti gulung sosis tersebut dan disambut gembira oleh para pengikutnya di media sosial. Berikut resep roti gulung sosis untuk 30 potong:

roti gulung sosis isi 8 jenis sayur. (Facebook)
roti gulung sosis isi 8 jenis sayur. (Facebook)

Bahan:

  • 1 kg sosis cincang
  • 500 g kembang kol, brokoli, dan wortel yang sudah dihaluskan
  • 2 bawang bombay
  • bayam
  • 1 ubi kecil (dimasak)
  • 1 zukini kecil
  • Semangkuk labu (dimasak)
  • 1 butir telur
  • Remah roti dari dua potong roti
  • 8 lembar puff pastry
  • Bumbu secukupnya

Cara pembuatan:

  1. Campur semua sayuran dalam blender sampai halus.
  2. Tambahkan campuran sayuran ke daging lalu tambahkan remah roti dan telur.
  3. Masukan adonan ke dalam pastry dan gulung.
  4. Masak dengan oven sampai berwarna cokelat keemasan.

Baca Juga: Bisa Makan Sayur di Luar Angkasa, Perdana Astronom Transplantasi Tanaman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI