Suara.com - Ajang kontes kecantikan Miss Universe 2020 akhirnya selesai digelar. Miss Universe 2020 digelar di Seminole Hard Rock Hotel and Casino, Hollywood, Florida pada Minggu, 16 Mei 2021 waktu setempat.
Pada gelaran Miss Universe 2020 tersebut, Miss Mexico Andrea Meza dinyatakan keluar sebagai pemenang. Andrea Meza berhasil mengalahkan 73 kontestan lainnya.
Melansir People, Andrea Meza berhasil mengalahkan Miss Brasil Julia Gama yang menjadi runner-up pertama dan Miss Peru Janick Maceta Del Castillo yang meraih posisi runner-up kedua.
Andrea Meza menerima mahkota Miss Universe 2020 langsung dari Miss Universe 2019, Zozibini Tunzi. Wanita 26 tahun tersebut tampil memukau dengan gaun merah pada malam kemenangannya.
Baca Juga: Koper Hilang, Ini 3 Wujud Gaun Miss Universe Myanmar yang Batal Dipamerkan
Andrea Meza juga berhasil memberikan jawaban menginspirasi seputar topik standar kecantikan. Dalam pernyataannya, Andrea Meza mengungkap definisi cantik menurut dirinya.
"Sekarang ini, kecantikan bukan hanya dari penampilan. Untukku, kecantikan bukan hanya terpancar dari jiwa, tapi juga di dalam hati dan bagaimana seseorang membawakan diri. Jangan biarkan orang lain memberitahu bahwa kau tidak berharga," ungkapnya.
Andrea Meza lahir 13 Agustus 1994 dan berasal dari keluarga yang besar. Ia memiliki 40 saudara sepupu.
Mengutip laman resmi Miss Universe, Andrea Meza juga memiliki gelar di bidang software engineering yang terkenal didominasi kaum laki-laki.
Andrea sendiri merupakan aktivis yang berfokus pada hak-hak perempuan dan kelompok inklusif. Saat ini, Andrea Meza bekerja sama dengan Municipal Institute for Women dengan tujuan mengakhiri kekerasan gender.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Miss Myanmar: Koper Hilang hingga Bawa Pesan soal Kudeta
Selain itu, Andrea Meza juga merupakan bagian dari badan amal dan penggalangan dana di India, Indonesia, dan China yang berfokus pada kaum tertindas.
Tak hanya aktif sebagai aktivis, Andrea Meza ternyata juga memiliki sertifikasi sebagai makeup artist dan model.
Wanita 26 tahun ini juga menyukai crossfit dan olahraga ekstrem seperti sand boarding. Selain menjalani gaya hidup sehat, Andrea Meza memilih menjadi vegan karena alasan lingkungan dan kesejahteraan binatang.
Selain gelarnya sebagai Miss Universe 2020 dan Miss Mexico, Andrea Meza juga turut berpartisipasi sebagai duta besar pariwisata. Andrea Meza merupakan Tourism Brand Ambassador untuk Chihuahua, yang merupakan kota kelahirannya.