Resep Choco Mousse Lembut dan Praktis, Cocok Lengkapi Menu Buka Puasa

Sabtu, 08 Mei 2021 | 15:45 WIB
Resep Choco Mousse Lembut dan Praktis, Cocok Lengkapi Menu Buka Puasa
Choco mousse (Instagram @randferdian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Makanan manis kerap dipilih oleh orang Indonesia untuk berbuka puasa. Beragam akanan manis pun banyak dijual dan mudah ditemukan untuk berbuka puasa.

Anda bisa membuat choco mousse untuk salah satu menu pelengkap buka puasa di rumah, lho. Caranya cukup mudah dan tak butuh waktu lama.

Teksturnya yang lembut dan rasanya yang manis sangat cocok untuk dijadikan menu berbuka puasa. Bahan-bahan yang dibutuhkan pun tak sulit ditemyu di pasaran.

Suara.com telah merangkum resep choco mousse dari akun Instagram @randferdian. Yuk kita simak.

Baca Juga: Bikin Ketagihan, Ini Resep Sederhana Italian Wafer Cookie untuk Kue Lebaran

Bahan-bahan:

  • 500 ml susu cair
  • 3 sendok makan tepung maizena
  • 3 sendok makan cocoa bubuk
  • 5 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok teh kopi bubuk
  • Secukupnya garam
  • 250 gram cokelat batang
  • 300 ml susu cair dingin
  • 100 gram whipped cream bubuk

Cara membuat:

  1. Campurkan susu cair, tepung maizena, cocoa bubuk, gula pasir, kopi bubuk dan secukupnya garam. Aduk dan masak hingga mengental.
  2. Setelah mengental, masukkan cokelat batang yang telah dicacah kemudian aduk hingga cokelat leleh dan tercampur rata. Diamkan dan tunggu hingga dingin.
  3. Aduk bubuk whipped cream dengan susu cair dingin hingga rata.
  4. Ambil sedikit adonan cokelat yang siudah dingin dan masukkan ke dalam whipped cream, aduk rata.
  5. Masukkan sisa adonan cokelat secara bertahap. Aduk hingga rata.
  6. Siapkan wadah. Pindahkan choco mouse ke wadah dan beri taburan cocoa bubuk serta parutan cokelat batang
  7. Choco mousse siap disantap untuk pelengkap buka puasa.

Jumlah: 4 porsi

Lama pengerjaan: 25 menit

Itulah resep choco mousse yang bisa Anda praktekkan di rumah. Mudah sekali kan? Selamat mencoba!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI