Viral Status Pengiriman Paket Tak Biasa, Kolom Penerimanya Bikin Ingat Maut

Jum'at, 07 Mei 2021 | 04:35 WIB
Viral Status Pengiriman Paket Tak Biasa, Kolom Penerimanya Bikin Ingat Maut
Ilustrasi Paket Belanja Online (Pexels/Tima)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat belanja online, pembeli dan penjual bisa memantau status pengiriman paket lewat fitur yang disediakan oleh e-commerce atau jasa pengiriman barang. Biasanya kurir akan menuliskan keterangan sesuai status paket yang diantar.

Tidak jarang kurir menuliskan beragam keterangan unik dan tak biasa di status pengiriman paket tersebut. Contohnya adalah keterangan status pengiriman barang yang sedang viral di akun Twitter @txtdarionlshop ini.

Pada Kamis (6/5/2021), akun tersebut membagikan tangkapan layar status pengiriman paket dengan kolom penerima yang tidak biasa. Sang kurir menuliskan penerima paket itu meninggal dunia.

Status pengiriman paket tertanggal 3 Mei 2020 itu seketika mencuri perhatian banyak pengguna Twitter. Ribuan likes dibubuhkan oleh warganet untuk unggahan tersebut hanya dalam waktu beberapa jam saja.

Baca Juga: Wanita Syok Lihat Harga Makanannya Mahal, Publik Kesal Pas Lihat Notanya

Ratusan warganet juga antusias membagikan ulang dan mengomentari hasil tangkapan layar status pengiriman itu. Postingan ini ternyata mendadak mengingatkan beberapa warganet soal maut.

Viral Status Pengiriman Paket Tak Biasa, Kolom Penerimanya Bikin Ingat Maut. (Twitter/@txtdarionlshop)
Viral Status Pengiriman Paket Tak Biasa, Kolom Penerimanya Bikin Ingat Maut. (Twitter/@txtdarionlshop)

"Jadi tiba-tiba kepikiran, gimana kalo gue pesen tapi shopeepay later terus gue tiba-tiba meninggal??? Siapa yang mau bayarain (emoji menangis)," tulis seorang warganet.

"Kok mendadak agak merinding," imbuh yang lain.

"Kok jadi takutnya ya (emoji sedih)," tutur lainnya.

"Yang suka belanja pakai shopeepaylater pasti auto mikir kalau tiba-tiba dipanggil yang di Atas tapi hutang belanja numpuk," pungkas yang lain.

Baca Juga: Telusuri Suara Aneh dari Kamar Mandi, Sosok di Pojokan Bikin Geleng-geleng

Sementara itu, belum diketahui apakah penerima paket benar-benar meninggal dunia atau hanya keterangan iseng yang ditulis oleh kurir. Bagaimana menurut kamu?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI