Awas Jebakan Diskon Lebaran, Ini Cara Untuk Menghindarinya

Selasa, 04 Mei 2021 | 15:50 WIB
Awas Jebakan Diskon Lebaran, Ini Cara Untuk Menghindarinya
Ilustrasi diskon belanja (pexels/@belart84)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang Hari Raya Idul FItri atau juga dikenal dengan lebaran, banyak sekali promo yang ditawarkan oleh berbagai macam pihak. Promo dan diskon itu seolah memanjakan pembeli.

Hal itu mirisnya membuat tidak sedikit orang yang justru akan terlena dan malah terjebak diskon yang membuat pengeluaran jadi membengkak.

Oleh karena itu, Psikolog Irma Gustiana mengingatkan masyarakat untuk punya kontrol pribadi. Hal ini lantaran diprediksi e-commerce (aplikasi belanja online) masih ada terus bertambah dan menjamur di masa yang akan datang.

"Tapi yang harus kita lakukan bagaimana mindset berpikir kita. Sehingga membuat kita mampu untuk push stop button (menekan tombol berhenti)," ujar Irma dalam acara virtual OVO #RaihIkhlas beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Mudik Dilarang, Pendatang yang Masuk Terminal Tirtonadi Wajib GeNose C19

Menurut Irma kalau sudah berhasil mengubah pemikiran atau berpikir secara sadar saat belanja (mindfull buying) maka ia akan lebih mudah mengontrol diri.

Ilustrasi diskon. [Markus Spiske/Unsplash]
Ilustrasi diskon. [Markus Spiske/Unsplash]

Pasalnya, kata Irma tidak sedikit orang yang setelah berbelanja lantas menyesal, karena barang yang ia beli tidak terlalu dibutuhkan. Atau karena termakan diskon, dan kualitas barang yang dibeli tidak seperti yang diharapkan.

Apalagi jika praktik mindfull buying berhasil diterapkan, bukan tidak mungkin kebiasaan positif ini akan diwariskan secara tidak langsung kepada anak di masa depan.

"Sering apa yang dilakukan sebagai orangtua, yang kita manfaatkan literasi keuangan itu akan dicontek sama anak, kalau anak dapat proses pembelajaran finansial yang buruk dari kita, sudah otomatis mereka akan mengalami proses yang sama," pungkasnya.

Baca Juga: Operasi Ketupat Polda Metro, 4.276 Aparat TNI-Polri Jaga 14 Pos Jalur Mudik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI